jejakkasus.co.id, LAHAT – Memperingati HUT Ke- 20, DPC Partai Demokrat Berlogo Bintang Mercy membagikan 2000 Paket Sembako Kepada Masyarakat Kabupaten Lahat yang terdampak Pandemi Covid-19.
DPC Partai Demokrat Kabupaten Lahat, songsong dua dekade Partai yang jatuh pada tanggal 9 September 2021 mendatang. Dengan menggelar kegiatan Bulan Bakti Demokrat bertema, Berkoalisi dengan Rakyat.
Ketua DPC Partai Demokrat Lahat, Cik Ujang, S.H., mengatakan, “gerakan ini sejalan dengan instruksi Ketua Umum Partai Demokrat Agus Harimurti Yudhoyono (AHY), agar seluruh kader Demokrat berada ditengah-tengah masyarakat apapun kondisinya. Karena Partai Demokrat berpihak kepada rakyat dan menyuarakan kepentingan rakyat.
Dan untuk menyemarakkan HUT Ke- 2 partai Demokrat, Cik ujang , S.H., menjelaskan, “selain berbagi sembako kepada warga yang terdampak pandemi, partai Demokrat juga akan melakukan bedah rumah yang sudah tidak layak huni.
Kita akan menunjukkan Demokrat akan selalu hadir untuk rakyat,” ucap Cik Ujang, yang didampingi Bendahara DPC partai Demokrat Lahat Fitrizal Homizi, S.T.
“Untuk bedah rumah, dana berasal dari donasi kader Demokrat, saat ini tengah dalam tahap survey. Sedangkan rencana puncak acara terlebih dahulu akan melihat kondisi zona di Kabupaten Lahat, jika bisa di gelar akan menerapkan Protokol Kesehatan yang ketat, jika kondisi Lahat menjadi zona merah rencana akan ditunda,” jelasnya.
Disinggung terkait kesiapan DPC Demokrat Lahat, dalam kontestasi politik tahun 2024 mendatang. Cik Ujang, S.H., menuturkan, “saat ini Demokrat Lahat semakin solid dan optimis Pilres, Pilgub, Pilkada, maupun Pileg 2024 mendatang, Demokrat Lahat akan menjadi partai pemenang,” ungkapnya.
“Alhamdulilah, Partai Demokrat DPC Kabupaten Lahat semakin kompak, solid, sesuai tanggal lahir partai Demokrat, Pileg 2024 mendatang menargetkan sembilan kursi,” pungkasnya. (Heri/UJK)
editor: Fauzy