SumSel : Pemerintah Desa Kota Padang Bagikan BLT Kepada Masyarakat Yang Berhak Menerimanya

MUARA ENIM- JK. Pemerintah Desa Kota Padang membagikan BLT kepada masyarakat yang berhak menerimanya. Pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) dan Masker kepada masyarakat yang bersumber dari Dana Desa bisa menjadi solusi yang tepat dalam penanggulangan dampak pandemi Covid-19. Dengan menggunakan anggaran yang telah di tetapkan, ada juga bisa memperkuat peran Pemerintahan Desa.

Merupakan bukti kepedulian Pemerintah melalui kiat brilian Kementerian Desa (Kemendes) RI. Hal itu sebagai bentuk tanggung jawab terhadap kebijakan-kebijakan yang diberikan dalam mengatasi dampak pandemi Covid-19 .

Dan pembagian BLT di selenggarakan di Kantor Kades Kota Padang, Kecamatan Semende Darat Tengah (SDT) Kabupaten Muara Enim, Senin (4/5/2020 ).

Kepala Desa Kota Padang Tarisudin mengatakan, “penggunaan Dana Desa untuk BLT itu mengacu pada Permendes Nomor 6 Tahun 2020 tentang Perubahan atas Permendes Nomor 11 Tahun 2019 tentang Prioritas Penggunaan Dana Desa tahun 2020 PDTT lengkap dengan Juknis pendataan keluarga calon penerima BLT Dana Desa nomor: 9/PRI.00/IV/2020.

Bantuan dari Pemerintah Pusat, Provinsi dan Kabupaten belum dapat mengcover kebutuhan masyarakat sesuai data yang telah dimiliki oleh Pemerintahan Desa. Tutupnya

“Untuk itu, dengan adanya kebijakan 25 % khusus Desa Kota Padang yang diambil dari Dana Desa menjadi solusi tepat untuk membantu kebutuhan masyarakat Desa bahwa Pemerintahan Desa bersentuhan langsung terhadap kondisi masyarakat akibat Covid-19,” tuturnya.

Menurut Ketua BPD, sekitar 25 persen dari besaran Dana Desa sesuai Juknis dari Kemendes terkait validasi, finalisasi dan penetapannya dilakukan di forum Musyawarah Desa Khusus (Musdesus) yang dituangkan dalam berita acara dan ditandatangani oleh Kepala Desa bersama Perwakilan Badan Permusyawaratan Desa (BPD).

Saat salah satu masyarakat penerima BLT ketika di wawancarai awak media mengatakan, ” yang pertama saya mewakili masyarakat yang menerima BLT khususnya saya pribadi.

Dengan adanya bantuan BLT ini kami maerasa terbantu bisa meringankan perekonomian kami sebagai masyarakat kecil dan tidak lupa mengucapakan ribuan terimakasih kepada Pemerintah Pusat dan Pemerintah Desa dan semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi kami sebagai masyarakat yang membutuhkan.” tuturnya

Pembagian BLT tersebut di kawal langsung oleh Kanit Shabara Polsek Semende Iptu Awan Setiadi, ” penerima BLT DD Desa Kota Padang sebanyak 30 KK, uang tunai Rp 600.000 per KK, di Kantor Kepala Desa Kota Padang lancar dan aman .” Tuturnya

Masyarakat harus memakai Masker, cuci tangan dan jaga jarak dan kalau tidak penting, dalam rumah saja.” Imbuhnya

Hal ini tentunya bagian dari implementasi Asas Subsidiaritas yang dimiliki oleh Pemerintahan Desa yaitu kewenangan berskala lokal dan pengambilan keputusan secara lokal untuk kepentingan masyarakat Desa.

Dikatakannya, bukan merupakan keharusan yang dipaksakan, akan tetapi menjadi masukan baik untuk menumbuhkan kepedulian sesuai dengan peraturan Kemendes melalui Musdesus.

“Langkah penting yang harus segera dilakukan oleh Pemerintahan Desa sebagai wujud kepedulian terhadap masyarakatnya yang terkena dampak pandemi Covid-19 dan memperkuat social safety net saat ini adalah segera menyiapkan semua persyaratan pencaiaran Dana Desa.

Selain itu, melaksanakan Juknis sebagaimana yang telah disampaikan Kemendes, kemudian menetapkannya dalam Musdesus. ” Pungkasnya. (JAg)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *