Sumsel: Pelatihan Tata Cara Perubahan Menuju Empat Lawang MADANI

jejakkasus.co.id, EMPAT LAWANG – Setelah off campus selama 8 minggu, diadakan Pelatihan Kepemimpinan Administrator (PKA) angkatan I dan II tahun 2021 dari tanggal 3 Maret-10 Juni 2021 di Palembang, Provinsi Sumatera Selatan. Rabu (09/06/2021).

PKA tersebut diadakan guna pembekalan dalam melaksanakan tahapan aksi perubahan yang diharapkan dapat menghasilkan inovasi yang bermanfaat untuk mewujudkan Empat Lawang MADANI (Makmur, Aman, Damai, Agamis, Nasionalis dan Indah).

Ahmad Nizom peserta PKA dengan inovasi SIKANJI BELA, sebuah aplikasi tentang tata laksana gaji berkala di Pemerintahan Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang yang lebih efektif dan cepat.

Sementara, Muhibudin mengambil judul tentang optimalisasi penyaluran dana Bantuan Langsung Tunai (BLT) Dana Desa (DD) bagi masyarakat tidak mampu di Kecamatan Pendopo yang dimentori PJ Sekda Empat Lawang.

Noperman Subhi merasakan banyak dapat ilmu dan pengalaman saat mengikuti PKA yang dulu dikenal dengan nama PIM III dan yang terpenting dapat mewujudkan produk peraturan perundang-undangan yang mengatur tata laksana atau pedoman mengenai pelepasan BibitIikan oleh pasangan pengantin baru di Pasemah Air Keruh.

Bupati Empat Lawang yang sempat ditemui peserta PKA dari Empat Lawang yang dipimpin Hepy Safriani serta didamping para mentor meminta tetap mengikuti PKA dengan baik dan menjaga nama baik Empat Lawang.

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *