Sumsel: Pelantikan Pengurus Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten OKU Selatan Periode 2021-2026

jejakkasus.co.id, OKU SELATAN – Sebanyak 57 orang Pengurus Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan Periode 2021-2026 dilantik, bertempat di Lapangan Parkir Danau Ranau, Kecamatan Banding Agung, Kabupaten OKU Selatan, Sumatera Selatan (Sumsel), Sabtu (19/11/2022).

Adapun 57 orang Pengurus Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten OKU Selatan yang dilantik pada hari ini terdiri dari Ketua, Sekretaris dan Bendahara yang berasal dari 19 Kecamatan yang ada di Kabupaten OKU Selatan.

Hadir dalam Pelantikan, Wakil Ketua MPKT Sumatera Selatan Eva Susanti, Ketua Karang Taruna Sumatera Selatan Yudha Novanza Utama, Ketua MPKT OKU Selatan Andie Dinialdie, Ketua Karang Taruna OKU Selatan Heri Martadinata, Forkopimda OKU Selatan, Camat se-Kabupaten OKU Selatan, Kepala Desa se-Kecamatan Ranau Raya serta undangan lainnya.

Ketua Karang Taruna OKU Selatan Heri Martadinata dalam sambutannya menyampaikan selamat kepada seluruh Pengurus Karang Taruna Kecamatan se-Kabupaten OKU Selatan yang baru dilantik.

“Saya selaku Ketua Karang Taruna Kabupaten OKU Selatan mengharapkan kekompakan, persatuan seluruh anggota Karang Taruna se-Kabupaten OKU Selatan ini,” harap Heri.

Reporter : Ria
Editor      : Omika

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *