SumSel : Kedapatan Membawa Narkoba, Dedi Irawan Diamankan Polisi

MUARA ENIM- JK. Satuan Reserse Narkoba Polres Muara Enim pada hari Rabu tanggal 27 Mei 2020 berhasil mengamankan seorang laki-laki yang bernama Dedi Irawan (32 tahun) yang kedapatan miliki 2 (Dua) paket diduga narkotika jenis sabu di Jl. Servo KM 69 Desa Tanjung Terang, Kec. Gunung Megang, Kab. Muara Enim. (30/5/2020).

Berawal pihak Kepolisian mendapatkan informasi dari masyarakat bahwa di Jalan KM 69 Serpo yang beralamatkan di Desa Tanjung Terang,  Kec. Gunung Megang, Kab. Muara Enim sering terjadi transaksi Nakoba,

Mendapatakan informasi tersebut kemudian anggota Kepolisian Satuan Reserse Narkoba Polres Muara Enim melakukan penyelidikan di jalan tersebut, kemudian saat di lakukan penyelidikan tersebut ada seorang laki-laki yang mencurigakan dan langsung diamankan oleh anggota Kepolisian Satuan Reserse Narkoba Polres Muara Enim.

Pada saat dilakukan penggeledahan Badan dan pakaian di temukan Barang Bukti (BB) Narkotika jenis sabu sebanyak 2 (Dua) paket yang berada di dalam Kotak rokok yang dibalut dengan tisu, dan ditemukan juga 1 (satu) unit Hp merk Oppo warna Hitam dan kemudian tersangka beserta Barang Bukti (BB) dibawa ke Satuan Reserse Nakoba Polres Muara Enim untuk dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Kapolres Muara Enim AKBP Donni Eka Syaputr,a S.H., S.I.K., M.M., melalui Kasat Reserse Narkoba Polres Muara Enim AKP I Putu Suryawan, SH., SIK menjelaskan, pelaku dan Barang Bukti (BB) tersebut sudah kita amankan di Sat Res Narkoba Polres Muara Enim guna dilakukan pemeriksaan lebih lanjut.

Barang Bukti (BB) yang diamankan dalam perkara tersebut 2 (Dua) paket diduga narkotika jenis sabu dengan berat bruto 3,41 Gram, 1 (satu) helai tisu warna putih, 1 (satu) kotak rokok dan 1 (satu) Unit Hp merk OPPO warna Hitam, tutup Kasat Res Narkoba Polres Muara Enim. (Adt JK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *