Sumsel: HD : Akhir 2023 Jembatan Permanen Desa Ujanmas Lama Dipastikan Selesai

jejakkasus.co.id, MUARA ENIM – Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) Herman Deru (Biasa disapa HD) menjanjikan target penyelesaian pembangunan Jembatan Permanen Sungai Lematang di Desa Ujanmas Lama akan selesai pada akhir tahun 2023.

Hal tersebut disampaikan Gubernur Herman Deru pada saat Kunjungan Kerja (Kunker) meninjau pembangunan Jembatan Permanen Sungai Lematang di Desa Ujanmas Lama, didampingi Plh Bupati Muara Enim Kurniawan, Minggu (29/5/2022).

Menurut HD, pengerjaan Tiang Pancang telah diselesaikan sebanyak empat Tiang dan tinggal menunggu pembangunan.

“Tiang tengah sebanyak dua Tiang yang akan menelan dana hingga 10 Miliar, dan dana tersebut telah saya tanda tangani sebagai dana Bantuan Gubernur (Bangub) tahun 2022 ini,” ujar HD.

HD menegaskan lagi, apabila Tiang Pancang sudah selesai, maka nanti untuk pemasangan konstruksi Kerangka Bajanya akan kita ambil dari Kementerian Pekerjaan Umum Pusat.

Kepada Pemerintah Daerah (Pemda) nantinya bersama-sama PUPR Provinsi akan berkoordinasi untuk mengambil bantuan tersebut.

Karena, menurut HD, di Kementerian Pusat tersedia Konstruksi Baja untuk pembangunan Jembatan dengan berbagai ukuran, panjang hingga 100 meter, kita hanya meminta asal kita telah menyiapkan pondasinya.

“Berharap, dengan telah selesainya pembangunan Jembatan ini, nanti akan meningkatkan perekonomian masyarakat sekitar, mengingat pentingnya akses jalan penyeberangan ini,” tutup HD .

Sementara, Iwan Tarmisi selaku Kepala Desa Ujanmas Lama mengatakan, Jembatan Permanen ini sudah ditunggu-tunggu sangat lama, dan berharap dengan telah dimulainya pembangunan Jembatan ini, nantinya akan cepat selesai.

“Masyarakat sekitar sangat membutuhkan, mengingat Jembatan ini adalah akses masyarakat untuk bekerja di perusahaan yang berada di seberang desa ini, dan juga akses para Petani Desa kami untuk mengeluarkan hasil produksinya, seperti Petani Sawit dan Petani Karet. Kami berharap, secepatnya Jembatan Permanen ini selesai sesuai dengan rencana,” ujar Iwan Tarmisi

Untuk diketahui, Kunjungan Kerja Gubernur Herman Deru pada Minggu (29/5) di Ujanmas Lama tersebut, selain meninjau pembangunan Jembatan juga menyaksikan peresmian nama Jalan yang menuju Jembatan dengan nama Percha Lianfuri oleh Plh Bupati Muara Enim Kurniawan.

Usai peresmian nama Jalan, Gubernur langsung melantik Pengurus PCNU Kecamatan Ujanmas. (Andi/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *