Sumsel: Forwako Gelar Diskusi Peningkatan Kompetensi Jurnalistik

jejakkasus,co.id, OKU TIMUR – Puluhan wartawan yang tergabung dalam Forum Wartawan Komering (Forwako) di Kabupaten OKU Timur menggelar diskusi membahas peningkatan kualitas seputar Kejurnalistikan.

Dalam diskusi ini, adapun yang di bahas seperti Unsur penulisan berita yakni 5W 1H, etika wawancara dan pembuatan Judul.

Ketua Forwako Fahmi, S.I.P., dalam diskusi ini menyampaikan, dalam menulis berita wartawan harus banyak mendapatkan bahan untuk ditulis dari narasumber, yang diantaranya harus memenuhi unsur 5W (what, who when, why, where) 1H (How). Untuk itu wartawan juga harus pintar menanyakan dan mengolah 5W dan 1H ini kepada narasumber.

“Selain 5W dan 1H, wartawan juga dituntut memiliki etika, mulai dari etika Wawancara dan etika penulisan,” ujar Fahmi, Jum’at (05/11/2021) di Sekretariat Forwako.

Lanjutnya, agar profesi wartawan itu betul-betul dirasakan dan menjiwai, jam terbang menulis dan mencari berita harus banyak dan konsen, banyak berinteraksi dengan narasumber. Juga banyak membaca karya-karya tulis produk jurnalis. Sehingga dari karya tersebut wartawan pemula lebih banyak mendapatkan ilmu, wawasan dan referensi dalam menulis berita karya sendiri.

“Forwako sendiri setiap bulan telah menjadwalkan dua kali pertemuan untuk berdiskusi membahas seputar jurnalis. Harapan kedepan semua wartawan di Forwako betul-betul memiliki kualitas menjadi seorang wartawan,” ujarnya.

Sementara itu Kori salah satu peserta Diskusi mengatakan, dirinya menggeluti dunia wartawan ini memang baru namun sejak dulu dirinya terbiasa menulis baik itu berupa tulisan cerita, puisi maupun karya sastra lainnya. “Untuk dunia wartawan ini memang butuh banyak belajar karena ada etika dan aturan yang dipatuhi,” katanya. (Yoga JK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *