Sumsel: Empat Desa di Kecamatan Ulumusi Bagikan BLT DD Tiga Bulan Sekaligus

jejakkasus.co.id, EMPAT LAWANG – sebanyak empat desa di Kecamatan Ulumusi kembali bagikan Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tiga bulan sekaligus, yakni bulan April, Mei, Juni 2022.

Empat desa tersebut, yakni Desa Simpang Perigi, Desa Muara Kalangan, Desa Batu Lintang, Desa Lubuk Puding Lama, Kecamatan Ulumusi, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel).

Pembagian BLT DD di empat desa di Kecamatan Ulumusi, Kabupaten Empat Lawang tersebut secara simbolis oleh PJS Kepala Desa (Kades) masing-masing.

PJS Kepala Desa Simpang Perigi Linda Yanti membagikan kepada 85 Keluarga Penerima manfaat (KPM), PJS Kepala Desa Muara Kalangan Koiyimah membagikan kepada 90 KPM,  PJS Kepala Desa Batu Lintang Siti Sunaini membagikan kepada 119 KPM, PJS Kepala Desa Lubuk Puding Lama Zuhermanto membagikan kepada 112 KPM, dan PJS Kepala Desa Tanjung Agung Nova Eliani menyalurkan kepada 120 KPM.

Pantauan jejakkasus.co.id, kegiatan ini hanya dihadiri PLD Rita Herawati dan Keluarga Penerima Manfaat di empat desa masing-masing.

“Untuk desa yang lainnya akan disalurkan pada hari berikutnya, dan belum tahu jadwal desa yang mana yang akan menyalurkan bantuan tersebut,” jelas Pendamping Lokal Desa (PLD) Rita Herawati saat dihubungi jejakkasus.co.id, melalui Telepon Seluler, Kamis (02/06/2022).

“Kita semua berharap, semoga penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tersebut sesuai dengan ketentuan yang ada, dan berjalan sesuai dengan harapan,” pungkasnya, (Sulman/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *