Sumsel: Bupati PALI Heri Amalindo Apresiasi IWO Menggelar Pelatihan Jurnalistik

jejakkasus.co.id, PALI – Ikatan Wartawan Online (IWO) Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) menyelenggarakan Pelatihan Jurnalistik mengusung tema “Bersatu Membangun PALI” dilaksanakan selama tiga hari.

Terselenggaranya acara ini didukung oleh Pemerintah Kabupaten (Pemkab) PALI bersama IWO Kabupaten PALI, Sumatera Selatan (Sumsel).

Hadir Bupati PALI Dr. Ir. H. Heri Amalindo, M.M., Ketua Aliansi Jurnalis Independen Palembang (AJI) Periode 2009-2011 Imron Supriadi, S.Ag., Wakapolres PALI, Kepala OPD, para Peserta Pelatihan Jurnalistik.

Acara dibuka langsung oleh Bupati PALI Dr. Ir. H. Heri Amalindo, M.M., bertempat di Guest House, Komperta Pendopo PALI, Jumat (28/10/2022).

Sebelum secara resmi Pelatihan dibuka, diawali kata sambutan oleh Ketua IWO Kabupaten PALI Efran dan laporan pelaksanaan kegiatan Pelatihan Jurnalistik bagi para Wartawan Peserta dari perwakilan Dinas-dinas di Kabupaten PALI dan para Pelajar.

Efran mengatakan, dasar pelaksanaan adalah Undang-Undang Nomor 14 tahun 2008 tentang Keterbukaan Informasi Publik.

“Maksud diselenggarakan kegiatan ini adalah agar mengetahui Etika Jurnalistik, menambah wawasan serta meningkatkan kemampuan dan keterampilan tentang peran dan fungsi Jurnalis kepada para peserta, untuk bersatu dan bersinergi dalam membangun PALI,” jelas Ketua Iwo Efran.

Lanjut Efran, tujuannya membekali dengan pengetahuan dan Etika Jurnalistik dan kemampuan dasar di Bidang Jurnalistik, mewadahi bakat minat di Bidang Jurnalistik, dan mendorong para peserta untuk berfikir kritis, kreatif juga mandiri.

“Peserta Pelatihan terdiri dari Unsur Wartawan dan perwakilan para Instansi Pemerintah maupun para pelajar dari berbagai SMA di Kabupaten PALI,” kata Efran.

Pada kesempatan itu, Bupati PALI Dr. Ir. H. Heri Amalindo, M.M., dalam pembukaan Pelatihan Jurnalistik mengapresiasi dan mendukung kegiatan tersebut.

“Saya mendukung terselenggaranya Pelatihan Jurnalistik, karena ini adalah sebagai Majelis ilmu untuk menambah kemampuan dan pengetahuan peserta dalam membuat dan mengolah suatu berita untuk bersama-sama memajukan Kabupaten PALI ini,” ujar Bupati Heri Amalindo.

Ditempat terpisah, salah satu peserta Pelatihan bernama Ahmad saat diwawancara awak media di pelaksanaan Pelatihan di Cafe At The Star Beracung Kabupaten PALI, juga mengapresiasi kegiatan ini. Sabtu (29/10/2022).

“Saya sangat mengapresiasi terlaksananya Pelatihan yang di mulai pada hari ini, karena saya sebagai pemula dapat belajar apa itu Jurnalistik, dan membedakan mana berita Fakta dan mana Berita Opini,” pungkasnya. (Rosidi/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *