Sumsel: Bupati lahat Bagikan Vitamin dan Sembako Kepada Masyakat

jejakkasus.co.id, LAHAT – Sikapi  masyarakat yang menjalani Isolasi mandiri (Isoman), Bupati lahat Cik Ujang, S.H., dukung dan berikan apresiasi kepada masyarakat lahat  yang sedang menjalani   isoman di 10 titik wilayah kelurahan Bandar Agung jaya dan Kelurahan RD PJKA Lahat, Kecamatan Lahat.

“Dilaksanakan Isoman tersebut bukan hanya untuk kepentingan diri sendiri, juga untuk melindungi orang-orang disekitar kita dari sebaran corona Virus Disease-19,” ungkap Cik Ujang, saat Door To Door  mendatangi rumah warga yang sedang jalani Isoman.

Sebagai bentuk perhatian, dukungan dan semangat kepada masyarakat yang  melaksanakan Isoman di rumah masing -masing. Bupat Lahat Cik Ujang, S.H., didampingi Pj. Sekda Lahat H. Deswan Irsyad, M.Pdi., Kalak BPD, Kadis Kesehatan, Kadis Kominfo, Kasat Pol-PP, Damkar, TNI-Polri, Kepala Puskesmas Bandar Jaya, Camat Lahat, Lurah Bandar Agung dan Lurah RD PJKA. Bupati Lahat Cik Ujang Berikan bantuan sembako dan vitamin ke setiap rumah warga  yang lakukan Isoman, Senin (3/8/ 2021).

Bupati Lahat Cik Ujang mengatakan, “kegiatan hari ini mulai dari penghijauan , Bandar Jaya, Bandar Agung dan RD PJKA, alhamdullilah rata-rata warga kita yang menjalani isoman 75 % sudah tahap pemulihan.

Setelah kita tanya langsung pada warga yang jalani isoman tersebut, sudah dirasa indera penciuman sudah ada, makan sudah enak. Insyallah 2 atau 3 hari kedepannya pulih sehat, dan tanggapan warga yang dikunjungi oleh Bupati , Pj. Sekda , TNI-Polri dan OPD yang telah memberikan support dan semangat  kepada masyarakat yang menjalani isoman,” ujarnya.

Cik Ujang juga berpesan kepada masyarakat, “mari Kita Bersatu, Kompak untuk memutus mata rantai penyebaran Covid 19 di Kabupaten Lahat. Ikuti dan terapkan Prokes  5M, Mencuci tangan dengan sabun,  Memakai Masker, Menjaga jarak, Menjahui kerumunan, dan Mobilisasi  dan Interaksi,” tutup Cik Ujang.  (Herry JK/ Tim ed.Fauzy)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *