Sumsel : Bupati Empat Lawang H. Joncik Muhammad: Ulama Dan Umaroh Harus Saling Bersatu

EMPAT LAWANG- JK. Bupati Empat Lawang H. Joncik Muhammad, S.Si., SH., MM., MH., menghadiri Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Pondok Pesantren (Ponpes) Abu Bakar Ash Shiddiq di Desa Lampar Baru, Kecamatan Tebing Tinggi, Kabupaten Empat Lawang, Provinsi Sumatera Selatan. Selasa (16/03/2021).

Pada acara Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Pondok Pesantren (Ponpes) Abu Bakar Ash Shiddiq di Desa Lampar Baru Kecamatan Tebing Tinggi, Bupati Empat Lawang H. Joncik Muhammad, S.Si., SH., MM., MH., mengatakan dalam pidatonya

“Ulama dan Umaroh harus saling bersatu, Insya Allah kalau bersatu Kabupaten Empat Lawang akan maju, dan Empat Lawang MADANI akan terwujud”. Ujarnya.

Turut hadir dalam acara Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Pondok Pesantren (Ponpes) Abu Bakar Ash Shiddiq di Desa Lampar Baru, Kapolres Empat Lawang AKBP Wahyu, S.IK., Perwakilan Kajari, Danramil Tebing Tinggi, Kemenag, Staf Ahli, Asisten, Percepatan Pembangunan, Kepala Dinas Sosial, Kepala BKPSDM. (Protokol/SL)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *