Sumsel : Bupati Cik Ujang Beserta Jajaran OPD Pemkab Lahat Kunjungi Lokasi Jalan Longsor di Desa Lubuk Sepang, Pastikan Secepatnya Ada Perbaikan

LAHAT- JK. Akibat curah hujan deras sehingga mengikis tanah Jalan yang bertebing, kali ini bencana Jalan longsor mengakibatkan amblesnya sebagian Ruas Jalan utama akses Jalan Lintas Lahat-Pagara Alam atau sebaliknya, lokasi Jalan ambles tepatnya berada di Desa Lubuk Sepang, Kecamatan Pulau Pinang, Kabupaten Lahat.

Mendapat informasi amblesnya Jalan akibat bencana tanah longsor jalur Lintas Lahat-Pagar Alam, Bupati Lahat dan Ketua DPRD beserta Jajajaran OPD Pemkab Lahat, segera meninjau lokasi Jalan ambles imbas dari bencana longsor di Desa Lubuk sepang. Sabtu (13/02/2021).

Di lokasi Jalan longsor, Bupati Lahat Cik Ujang mengatakan, Pemerintah Kabupaten Lahat bekerjasama dengan Balai Besar Provinsi Sumatera Selatan secepatnya akan memperbaiki Jalan ambles ini, minimal sore ini sebagian Jalan yang hanya dapat dilewati mobil kecil dan motor, Insya Allah Pipa dari Palembang akan datang sore ini, dan malam ini akan langsung dikerjakani oleh Balai Besar Palembang bekerjasama dengan Pemerintah Kabupaten Lahat .

Bupati Cik Ujang menyampaikan kepada BPBD, PUPR, Camat, Danramil, Kapolsek dan masyarakat setempat dapat ikut membantu secara bersama agar perbaikan Jalan segera selesai, dan dapat normal kembali untuk di lewati, Ia pun menginstruksikan kepada PU, BPBD, Camat dan Kades Bekerjasama membantu Tim Balai Besar dalam perbaikan Jalan ini agar segera terselesaikan, tegasnya.

Terpantau hadir mendampingi Bupati Lahat Cik Ujang, SH., di lokasi Jalan longsor, Ketua DPRD Lahat Fitrizal Homizi, ST., Asisten I, Kadinas PUPR, Kadinas Perkim, Kepala Bapeda, Kalak BPBD, Kasat Pol PP dan Damkar, Camat Pulau Pinang, Kepala Desa Lubuk sepang. (Erwin)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *