MAJALENGKA- JK. Polres Majalengka ajak Nobar siswa Latja dan Taruna yang sedang melaksanakan Penelitian Skripsi. Kegiatan Nonton Bareng (Nobar) dan makan bersama yang bertempat di Cirebon Super Block Kota Cirebon. Rabu (19/02).
Dalam rangka refreshing siswa Latja SPN Polda Jabar angkatan XXIX dan Taruna Taruni angkatan 51 Akademi Kepolisian yang melakukan penelitian skripsi di Polres Majalengka.
Kegiatan ini merupakan upaya Kapolres Majalengka AKBP Dr. Bismo Teguh Prakoso, S.H., S.I.K., M.H. dalam merefresh para siswa Latja serta Taruna Taruni ditengah padatnya kegiatan.
“Kami ajak Taruna Taruni Latja untuk refreshing dan Nonton Bareng (Nobar) agar dalam menimba ilmu di Polres dapat terlaksana dengan baik dan para Taruna Taruni Latja tidak jenuh dalam menerima materi selama Latja, ”ujar Kapolres melalui Kasat Reskrim AKP. M. Wafdan Muttaqin, S.H., S.I.K., M.H.
Diharapkan pula dengan adanya kegiatan ini dapat membuat para Taruna lebih kompak,” pungkas Kapolres AKBP. Bismo
Selain itu Kapolres Majalengka AKBP. Bismo Teguh Prakoso berpesan agar para siswa Latja dan Taruna Akpol benar-benar belajar secara serius sebelum terjun langsung melaksanakan tugas-tugas Kepolisian. (Ratu-001)
Sumber:HumasPolresMajalengka