PANGKAL PINANG- JK. Perpustakaan Kota Pangkalpinang menerima bantuan Digital Library dari PT Angkasa Pura II (Persero). Digital Library di serahkan langsung oleh Executive General Manager PT Angkasa Pura II (Persero) Bandara Depati Amir Muhammad Syahril di dampingi oleh Manager Of Finance & Human Resource Wafroni Frisnandi dan Andrian Wahyudi, bertempat di Gedung Perpustakaan Arsip Kota Pangkalpinang. Selasa (17/11/2020).
Penyerahan bantuan tersebut dihadiri langsung oleh Walikota Pangkalpinang Maulana Aklil sekaligus peresmian Bunda Literasi Kota Pangkalpinang Monica Haprinda didampingi Kepala Perpustakaan Provinsi Kep. Bangka Belitung Rohayani dan Kepala Perpustakaan Kota Pangkalpinang Agusfendi.
Bantuan Digital Library merupakan tanggung jawab sosial perusahaan khususnya di sektor pendidikan guna ikut serta membantu program Pemerintah “Gerakan Gemar Membaca”.
“Kami berharap semoga bantuan ini bermanfaat bagi pelajar dan masyarakat di Kota Pangkalpinang, karena di Era Millenial dimana Teknologi menjadi penting,” ungkap Muhammad Syahril selaku Executive General Manager PT Angkasa Pura II Bandara Depati Amir.
“Kita perlu menyiapkan generasi penerus bangsa yang handal sehingga dapat bersaing di kancah Nasional maupun International,” tambahnya.
Ditambahkan Walikota Pangkalpinang Malan Aklil, mengucapkan terima kasih kepada PT Angkasa Pura II Bandara Depati Amir atas bantuannya.
“Terima kasih atas bantuannya, semoga bantuan Digital Library ini akan meningkatkan pengunjung Perpustakaan dan meningkatkan minat baca generasi muda Pangkalpinang,” ucap Molen, sapaan akrabnya.
Molen menambahkan bahwa, Perpustakaan adalah suatu awal dan merupakan barometer untuk meningkatkan Sumber Daya Manusia (SDM) di Kota Pangkalpinang. (FR)