Keluarga Besar Ibu Hj. Fatmawati Soekarno Hadiri Peresmian Monumen

BENGKULU- JK. Peresmian Monumen Pahlawan Nasional Ibu Agung Hj. Fatmawati Soekarno dihadiri keluarga besar Ibu Hj. Fatmawati Soekarno di Bengkulu untuk menyaksikan peresmian Monumen Pahlawan Nasional Ibu Agung Hj. Fatmawati Soekarno oleh Bapak Presiden Joko Widodo.

“Usulan pembangunan monumen ini datang dari Gubernur Bengkulu sejak tahun 2017 lalu. Waktu itu saya masih menjadi Menko PMK. .
Kami sekeluarga merasa bangga karena memang Ibu Fatmawati adalah sosok kebanggaan masyarakat Bengkulu dan Bangsa Indonesia”.

“Beliau adalah seorang pahlawan nasional, penjahit Bendera Pusaka Sang Saka Merah Putih yang dikibarkan saat Proklamasi Kemerdekaan Indonesia dikumandangkan. Ibu Negara Republik Indonesia yang pertama”.

“Sebagai cucu beliau, saya merasa bangga dengan nilai-nilai kebangsaan yang Ibu Fatmawati tunjukkan selama hidupnya, seperti pengorbanan untuk bangsa dan pantang menyerah berjuang untuk kepentingan Indonesia”.

Kami sekeluarga mengucapkan terimakasih kepada semua pihak yang sudah bekerja begitu keras selama 2 tahun ini, dalam pembuatan dan penyelesaian monumen ini.

“Termasuk kepada sang maestro Pak I Nyoman Nuarta (pematung Garuda Wisnu Kencana/GWK) dan tim-nya yang sudah mendesain dan membangun patung Ibu Fatmawati.

“Semoga monumen ini jadi pengingat kita semua untuk terus menjaga jahitan kebangsaan Indonesia. Indonesia yang merdeka, Indonesia yang bersatu dalam keragaman, Indonesia Bhineka Tunggal Ika. (Ratu-001)

Sumber#puanmaharanicentre

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *