jejakkasus.co.id, CIREBON – Yayasan Pancaran Kasih Cirebon yang bergerak di bidang pendidikan dengan kebutuhan khusus, yaitu Sekolah Luar Biasa (SLB) B khusus untuk siswa yang mengalami Tuna Rungu melaksanakan aktivitas Pembelajaran Tatap Muka (PTM).
Kepala Sekolah SLB B Pancaran Kasih Cirebon H. Edi Sutisna, S.Pd., memberikan gambaran tentang keadaan sekolah yang berdiri sejak tahun 1979 dan masih tetap eksis sampai dengan sekarang, terbagi dari Tingkat SD, SMP dan SMA dalam satu Gedung dengan jumlah murid SD sebanyak 35 siswa, SMP sebanyak 17 siswa dan tingkat SMA sebanyak 19 siswa.
“Dengan segala keterbatasan sarana dan prasana yang ada, Yayasan Pancaran Kasih masih memberikan pembelajaran yang terbaik secara kurikuler dan non kulikuler kepada siswanya agar kelak mendapatkan bekal ilmu pengetahuan, keterampilan, olah seni yang memadai dan olah raga yang berprestasi sebagai bekal di masa depan,” jelas H. Edi, Rabu (13/10/2021).
Lanjutnya, prestasi yang telah didapatkan baik di Tingkat Kota maupun Provinsi cukup menggembirakan dengan perolehan Piala di bidang seni dan olah raga Taekwondo khusus untuk siswa SLB, baik di jenjang SD hingga SMA, semuanya tentu berkat kerja keras para Guru-guru dan juga Pelatih yang ahli di bidangnya.
Dengan segala keterbatasan yang ada dan harapan dari Kepala Sekolah serta Tim media Jejak Kasus mengajak agar ada donatur tetap, baik perorangan atau lintas sektor yng mau memberikan sumbangan secara rutin demi kelangsungan proses belajar dan mengajar yang lebih baik lagi di SLB B Cirebon.
H. Edi menambahkan, jumlah Guru yang mengajar sebagian besar berstatus tenaga honor sebanyak 10 orang dan yang PNS hanya 3 orang, namun sebentar lagi ada 2 orang PNS termasuk Kepala Sekolahnya akan memasuki masa Purna Tugas. Beban tugas pengajar semakin berat, karena kurangnya tenaga pengajar yang memiliki spesifik yang linear dengan bidang tugasnya.
jejakkasus.co.id, merasa ikut peduli terhadap kelangsungan pendidikan SLB B Pancaran Kasih dan berharap dengan media ini bisa menyentuh para penentu kebijakan dalam bidang pendidikan, kepemudaan dan bidang usaha untuk turut andil mengantarkan masa depan mereka kearah yang lebih baik, bisa berlaku hidup mandiri dengan pemberdayaan ekonomi dan membuka lapangan kerja yang lebih luas bagi lulusan siswa SMA SLB B Pancaran Kasih Kota Cirebon. (HS)