jejakkasus.co.id, CIREBON – Jasa Prima Group menggelar rangkaian Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Kemerdekaan RI ke-78 dengan beragam acara bertempat di Halaman Klinik Utama Jasa Prima, Jalan Raya Pilang No. 147, Pilangsari, Kecamatan Kedawung, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat (Jabar), Kamis (17/08/2023).
Tema Nasional Peringatan HUT ke-78 Kemerdekaan Republik Indonesia Tahun 2023 adalah “Terus Melaju Untuk Indonesia Maju”.
Tema tersebut memiliki latar belakang yang kuat, dimana pencapaian yang telah diraih Negara Indonesia dipandang sangat baik oleh dunia. Oleh karena itu, Peringatan HUT RI ke-78 Kemerdekaan RI Tahun 2023 diharapkan dapat menjadi momentum untuk meneruskan keberhasilan tersebut guna mewujudkan Indonesia sebagai Negara Maju.
Dalam rangkaian Peringatan HUT RI ke-78 tersebut, semua yang hadir menyanyikan lagu-lagu bernuansa Kebangsaan, dan sangat tepat dibawakan untuk merayakan Ulang Tahun Kemerdekaan RI.
Hal tersebut dikatakan Owner Jasa Prima Group Ratu Hj. Ayu Suhartini, S.E., M.M., yang akrab disapa Bunda Ratu Ayu dalam sambutannya yang disampaikan.
“Kita patut mensyukuri nikmat Kemerdekaan dengan cara menghormati dan menghargai Jasa Para Pahlawan, menjaga keutuhan NKRI dengan sikap rela berkorban, serta mengikuti rangkaian kegiatan Peringatan Hari Kemerdekaan dengan khidmat seperti saat ini,” kata Bunda Ratu Ayu, Kamis (17/08/2023).
Sementara, Direktur Klinik Utama Jasa Prima dr. Atika Nopitri, M.MRS menyampaikan, bahwa Peringatan Hari Kemerdekaan ini bertujuan meningkatkan pengetahuan akan peristiwa, kesadaran Sejarah Bangsa sendiri serta menginternalisasi rasa Cinta Tanah Air, Nasionalisme dan Kebanggaan akan Indonesia.
“Peringatan HUT RI kali ini berlangsung lebih meriah. Sebab, dalam Peringatan HUT RI ke-78 tersebut menyanyikan lagu-lagu bernuansa Kebangsaan dan sangat tepat dibawakan untuk merayakan Ulang Tahun Kemerdekaan RI. Selain itu, juga ada sejumlah penampilan lomba-lomba berhadiah dan hiburan Organ Tunggal.
“Peringatan Hari Ulang Tahun ke-78 Proklamasi Kemerdekaan Republik Indonesia kali ini lebih meriah. Masyarakat ikut terlibat serta mengikuti kegiatan Perayaan Hari Kemerdekaan RI,” kata dr. Atika.
“Rangkaian Peringatan Hari Kemerdekaan dimulai lebih pagi. Bagi yang hadir turut meramaikan secara langsung. Selain itu, segenap yang hadir juga dapat mengikuti jalannya seluruh rangkaian acara tersebut,” tutur dr. Atika.
Pantauan jejakkasus.co.id, rangkaian acara dimulai pukul 07.00 WIB dengan Senam Sehat. Selanjutnya acara inti dengan doa sebagai acara pembukaan dan menyanyikan Lagu Kebangsaan. Semua yang hadir diminta berdiri tegap saat Lagu Kebangsaan Indonesia Raya berkumandang.
Acara dilanjutkan dengan Tausiah, sebagai penceramah KH. Ghozali, setelah itu Pemotongan Tumpeng dan Doa Penutup.
Rangkaian acara terakhir diisi dengan berbagai Perlombaan-perlombaan dengan hadiah yang cukup menarik. Hiburan Organ Tunggal merupakan acara pamungkas dimana semua yang hadir daat bernyanyi dan berjoget bersama, mengungkapkan rasa suka cita di Hari Kemerdekaan RI. (Om JK)