Jawa Barat: Patroli Presisi Macan Kumbang 852 Polsek Ciwaringin Antisipasi C3, Tawuran dan Genk Motor

jejakkasus.co.id, CIREBON – Polresta Cirebon terus memelihara Keamanan dan Ketertiban Masyarakat (Kamtibmas), melalui anggota Piket Gabungan Polsek Ciwaringin melaksanakan tugas Patroli Dialogis di wilayah hukum Polsek Ciwaringan, Polresta Cirebon, Polda Jawa Barat (Jabar).

Dialogis di SPBU Desa Ciwaringin guna memberi rasa aman pada Pembeli dan Pegawai SPBU dan Dialogis di ATM Bank BRI Desa Ciwaringin dengan mengcek ketajaman CCTV dan cek sekitar Brankas penyimpanan uang, agar ketika dibutuhkan tidak terjadi sesuatu.

Selain itu, Dialogis di Indomart Desa Bringin untuk memberi rasa aman dan menjaga agar Karyawan Toko merasa tenang.

Patroli Presisi Macan Kumbang 852 Polsek Ciwaringin tersebut, dilaksanakan dalam rangka antisipasi C3, Tawuran serta Genk Motor, dan kejahatan jalan lainnya yang akan mengganggu Kamtibmas lainnya, khususnya diwilayah hukum Polsek Ciwaringin.

Dengan adanya kegiatan Patroli Presisi Macan Kumbang 852 Polsek Ciwaringin sangat terasa sekali kehadirannya bagi masyarakat, terutama pada saat malam hari yang sepi dengan aktivitas, sehingga terjaga dari gangguan para Pelaku Kejahatan.

Karena, para Pelaku jalanan merasa terhambat, tidak ada lagi kesempatan dalam melakukan aksinya, dan ini semua karena kehadiran anggota Patroli Polsek Ciwaringin.

Kapolsek Ciwaringin AKP Iwan Gunawan, S.H., mengatakan, guna menciptakan situasi aman kondusif, khususnya di wilayah hukum Polsek Ciwaringin, anggota yang sedang melaksanakan tugas jaga diwajibkan untuk melaksanakan tugas Patroli, baik itu siang maupun pada malam hari ditempat-tempat serta jam rawan.

“Dengan demikian, ruang gerak para Pelaku Kejahatan akan menjadi terhambat dalam melakukan aktivitas kejahatannya, karena kehadiran anggota Polsek Ciwaringin yang selalu melaksanakan Patroli Rutin dititik serta jam rawan,” ujar Iwan, Senin (05/09/2022).

Lanjut Iwan, namun bukan itu saja, selain melaksanakan Patroli Dialogis, anggota Polsek Ciwaringin juga melaksanakan Patroli Jalur Perbatasan antar Kabupaten agar tercipta situasi yang aman kondusif serta selalu memberi rasa aman kepada masyarakat. (E. Kurtis/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *