jejakkasus.co.id, CIREBON – Kapolres Cirebon Kota (Ciko) AKBP M. Fahri Siregar, S.H., S.IK., M.H., mengecek kegiatan vaksinasi massal Sinergitas TNI-Polri dan Pemerintah Kota (Pemkot) Cirebon dalam rangka antisipasi penyebaran Covid-19.
Hari ini, Polres Cirebon Kota Sinergitas TNI-Polri-Pemkot Cirebon kembali menyelenggarakan kegiatan suntik Vaksinasi massal guna mempercepat herd immunity untuk memutus mata rantai Covid-19.
Terkait itu, Kapolres Cirebon Kota AKBP M. Fahri Siregar, S.H., S.IK., M.H., meninjau langsung kegiatan vaksinasi massal yang bertempat di Grage City Mall, Senin (13/09/2021).
Vaksinasi massal yang diselenggarakan pada hari ini, diadakan di dua lokasi yang berbeda, dan disediakan vaksinasi bagi 2.000 orang.
“Hari ini saya meninjau langsung vaksinasi massal, sekaligus untuk diri saya memperkenalkan diri kepada Bapak Walikota Cirebon Drs. H. Nashrudin Azis, S.H. Sebagai Kapolres Cirebon Kota yang kebetulan pada saat ini juga hadir meninjau vaksinasi massal bagi masyarakat yang ada di Dishub maupun Grage City Mall,” ujar AKBP M. Fahri Siregar, S.H., S.IK., M.H.
Ia menambahkan, untuk kegiatan hari ini, dilaksanakan di dua lokasi, yaitu Halaman Kantor Dinas Perhubungan dan Grage City Mall, target 2.000 vaksin untuk warga masyarakat Kota Cirebon dan sekitarnya.
Masih kata Fahri, vaksinasi massal ini merupakan strategi yang dilakukan TNI-Polri-Pemkot Cirebon terkait dengan akselerasi atau percepatan terciptanya kekebalan komunal, dengan sasaran masyarakat umum.
“Hal itu merupakan wujud implementasi dari langkah-langkah dan kebijakan extraordinary yang diambil oleh pemerintah demi keselamatan masyarakat sebagaimana asas Salus Populi Suprema Lex Esto,” jelas orang nomor satu di Polres Cirebon Kota ini.
Fahri Siregar juga menjelaskan, sesuai arahan dari Kapolri, TNI-Polri bakal terus menggandeng seluruh elemen masyarakat untuk menciptakan vaksinasi 100 persen di lingkungan masyarakat hingga dosis kedua.
“Sinergitas TNI-Polri-Pemkot Cirebon secara terus menerus menyelenggarakan suntik vaksin massal, semoga dengan kesadaran masyarakat untuk suntik vaksin, pertumbuhan ekonomi kembali meningkat dan masyarakat yang telah divaksin harus selalu mematuhi Protokol Kesehatan, yakni 3M (Memakai Masker, Mencuci Tangan dan Menjaga Jarak),” tutup IPTU Ngatidja, S.H., M.H., Kasi Humas Polres Cirebon Kota. (Red)
Sumber: Kasi Humas Polres Cirebon Kota