MAJALENGKA- JK. Pemerintahan Desa Rajagaluh Kidul, Kecamatan Rajagaluh, Kabupaten Majalengka, Provinsi Jawa Barat bagikan bantuan dari Gubernur Jawa Barat bertempat di Gedung Gelanggang Olah Raga (GOR) Wangsatama. Rabu (04/11/2020) pukul 08.00 WIB
Kepala Desa beserta jajaran aparat Desa, Petugas Kantor Pos Giro, Unsur Muspika seperti Koramil, Polsek dan Kecamatan Rajagaluh serta Karang Taruna Kabupaten Majalengka, Raden Mas Aris dan Sopyan turut serta dalam pengawalan dan pengawasan pembagian Bantuan Langsung Tunai (BLT) dari Gubernur Jawa Barat berupa Sembako dan uang Tunai sebesar Rp 100.000 (seratus ribu rupiah).
Dalam acara sambutannya, Kades Mulyadi, Amd., menyampaikan kepada semua warga diharapkan pengambilan bantuan ini tidak untuk di wakilkan, namun datang langsung dan harap maklum untuk mengantri.
Pembagian Sembako ini dari bantuan dari Gubernur Jawa Barat tahap ke-3 (tiga).
Pembagian BLT tahap ke tiga (3), kami sudah semaksimal mungkin mengajukan sebanyak mungkin dan Alhamdulilah sudah ada penambahan dengan jumlah 627 KK dari sebelumnya 400 KK.
Mskipun demikian, kami mohon maaf karena yang telah ajukan tidak bisa terpenuhi semua karena yang menentukan dari Provinsi sesuai aturan dan prosedur, kritera BLT Covid-19, urai Kades Mulyadi, Am.d.
Semoga Sembako ini bisa ada manfaatnya bagi para ibu-ibu, bapak-bapak warga Rajagaluh Kidul dan jangan lupa senantiasa jaga aturan Protokol Kesehatan (Prokes) dengan selalu pakai Masker, jaga jarak, cuci tangan dan yang lainya, tegas Kepala Desa Mulyadi.
Di tempat yang sama, dalam antrian pembagian Sembako, kepada awak media Jejak Kasus beberapa warga, ibu-ibu dan bapak-bapak berkomentar
“Sungguh sangat besar perhatian bapak Kuwu Mulyadi kepada warganya, meskipun dengan banyaknya kesibukan dalam pembangunan seperti Gelanggang Olah Raga Wangsatama ini hasil ide dan keinginan warga untuk punya GOR atau Gedung Serbaguna yang bisa juga untuk kegiatan warga dalam hajatan dan sebagainya, yang tidak punya lahan bisa menggunakanya.
“Hal itu banyak nilai manfaatnya, Pak Kuwu MuIyadi sangat rendah hati, dekat dengan masyarakat, selalu peduli terutama kepada warga yang ekonomi lemah atau tidak mampu, banyak memberikan bantuan-bantuan, begitupun keagamaanya sangat kental dan melekat seperti sekarang akan di perbesarnya rehab Masjid”.
“Begitupun dalam peran kebudayaan dan lainya selalu memberikan support bila ada turnamen-turnamen walaupun dalam suasana Covid-19, aktivitas Pak Kuwu tidak kendor, apalagi dengan menghadapi masa habis jabatannya sebagai Kades, Insha Allah dengan yang ke 3 (tiga) kalinya”.
Tambahnya, “Alhamdulilah, kami sebagai warga Desa Rajagaluh Kidul mendapatkan Sembako dan uang tunai ini, diharapkan bantuan ini bisa berlanjut dan bisa adanya penambahan baik Sembakonya ataupun uang tunai,” ucap beberapa warga sambil tertawa-tawa riangnya dapat bantuan tersebut. (Aziz Siswanda)