jejakkasus.co.id, INDRAMAYU – Santernya tuduhan miring terhadap Wakil Bupati (Wabup) Indramayu Lucky Hakim terkaot dugaan jarang ngantor dan kurang harmonis dengan Bupati Nina Agustina, mengaku berang dan tidak terima dengan tuduhan tersebut.
Bahkan, pria yang berperan sebagai Aji di Sinetron “Mutiara Hati” (2005-2006) itu menantang 50 anggota DPRD Indramayu. Pihaknya juga ingin dipanggil oleh Wakil Rakyat yang terhormat.
“Semua tuduhan itu tak benar. Saya dengan tegas tantang Anggota Dewan untuk menyidangkan saya. Bila perlu secara Live, supaya masyarakat Indramayu tahu kemana saja Wakil Bupati selama ini,“ jelas Lucky dalam jumpa persnya dan rekaman video yang beredar di dunia maya.
Lucky Hakim juga menegaskan, bahwa ia ingin disidang oleh Legislatif soal apa saja yang ia lakukan selama ini selama menjabat sebagai Wakil Bupati Indramayu.
“Mungkin ini membuat saya jadi aneh, tapi ini atas nama nuansa hati masyarakat ya. Saya menantang 50 anggota DPRD, saya tantang positif DPRD untuk memanggil saya,” tegas Lucky Hakim.
Lucky Hakim menyampaikan, bahwa ia sangat memahami nuansa hati masyarakat, karena sudah mengeluarkan uang untuk membiayai berjalannya Pemerintah Daerah. Sehingga, masyarakat punya hak untuk mengevaluasi kinerja Pemerintah Daerah.
“DPRD ini adalah Wakil Rakyat dan punya hak untuk mencari tahu jawaban semuanya. Jangan sepihak, dan harus secepatnya memanggil saya, agar masyarakat tahu sebenarnya kondisi saat ini,“ pungkasnya. (Ron/Red)