Jawa Barat: Bupati Cirebon Pastikan Mudik Lebaran Idul Fitri 1444 H Berjalan Lancar

jejakkasus.co.id, CIREBON — Bupati Cirebon Drs. H. Imron, M.Ag., berharap Arus Mudik pada Hari Raya Idul Fitri 1444 H ini berjalan lancar, untuk itu antisipasi dilakukan Pemerintah Daerah (Pemda) bersama sejumlah pihak, memastikan kelancaran momen tersebut.

Imron menyebutkan, dalam upaya memastikan kelancaran saat Arus Mudik Lebaran 2023, Pemerintah Daerah mengoperasikan 60 Pusat Kesehatan Masyarakat (Puskesmas) dan 12 Rumah Sakit di Kabupaten Cirebon.

Lanjut Imron, selain itu Pemerintah Daerah melalui Dinas Kesehatan (Dinkes) juga mendirikan Posko Kesehatan yang disebar seluruh Jalur Mudik Kabupaten Cirebon, mulai dari Jalur Arteri, Jalur Wisata, hingga Jalur Tol.

“Diharapkan, Mudik sekarang berjalan dengan baik dan lancar,” kata Imron saat Apel Gelar Pasukan Operasi Ketupat Lodaya di Mapolresta Cirebon, Kecamatan Sumber, Kabupaten Cirebon, Senin (17/4/2023).

Sementara itu, Kapolresta Cirebon Kombes Pol. Arif Budiman menyebutkan, dalam Operasi Ketupat Lodaya 2023, jumlah personel yang dikerahkan sebanyak 1.661 orang. Ribuan orang itu akan berjaga selama 18 April sampai dengan 1 Mei 2023.

Arif menjelaskan, Polresta Cirebon mendirikan 16 Posko Pelayanan yang tersebar di 12 Jalur Arteri, 3 di Jalur Tol, dan di Mapolresta Cirebon. Seluruhnya berada di Perbatasan Indramayu, Kuningan, Majalengka, hingga Brebes, Jawa Tengah.

“Personel juga akan melayani warga Kabupaten Cirebon yang Mudik saat Lebaran, karena ada ribuan warga Kabupaten Cirebon yang berada di Luar Kota akan pulang ke Kampung Halamannya,” pungkasnya. (Sakur/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *