Bengkulu: Pemdes Tanggo Raso Gelar Vaksinasi Massal Tahap 1, 2, 3

jejakkasus.co.id, BENGKULU SELATAN – Pemerintah Desa (Pemdes) Tanggo Raso lanjutkan vaksinasi massal dengan menggelar vaksin pertama, kedua juga ketiga atau Booster bertempat di Kantor Desa Tanggo Raso, Kecamatan Pino Raya, Kabupaten Bengkulu Selatan, Provinsi Bengkulu, Rabu (9/03/2022).

Vaksin massal tersebut dihadiri Kepala Desa Tanggo Raso Ridwan Agustian, S.Ip., Kapolres Bengkulu Selatan Juda T Tampubolon, S.H., S.I.K., M.H., berserta anggotanya, Kapolsek Pino Raya Junairi beserta Tim Kesehatan Puskesmas dan warga masyarakat Desa Tanggo Raso.

Kepala Desa Tanggo Raso Ridwan Agustian menghimbau kepada masyarakat agar semua masyarakat bisa divaksin.

“Sehingga dapat tehindar dari wabah virus corona varian Omicron,” himbau Kades.

Kepala Desa Ridwan Agustian berharap, supaya kita menyadari agar kita bisa datang terlebih bagi yang belum divaksin, baik itu vaksin pertama atau pun kedua atau ketiga, walaupun warga luar desa juga boleh untuk divaksin, sayratnya membawa KTP.

“Vaksinasi di Desa Tanggo Raso ini sudah mencapai 85 %. Harapan saya, bisa mencapai 90%,” jelasnya.

Hal senada disampaikan Kapolres Bengkulu Selatan Juda T Tampubolon juga menghimbau agar warga masyarakat taat dengan Protokol Kesehatan (Prokes), terapkan 3M.

“Supaya kita semua bisa melewati pandemi ini bersama-sama,” pungkasnya. (Yoni/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *