BENGKULU TENGAH- JK. Pemerintah Desa Karang Are, Kecamatan Pagar Jati, Kabupaten Bengkulu Tengah, Provinsi Bengkulu melaksanakan penyaluran Bantuan Langsung Tunai Dana Desa (BLT DD) tahap 1 sebesar Rp 600.000 (enam ratus ribu rupiah). Kamis (18/6/2020).
BLT DD tersebut di salurkan bertempat di Posko Covid-19 di Desa Karang Are. Adapun jumlah warga yang menerima BLT DD tersebut adalah sebanyak 98 Kepala Keluarga (KK) dan di prioritaskan kepada warga yang wajib menerimanya terutama masyarakat yang kurang mampu dan terdampak Covid-19.
Pembagian BLT DD di hadiri Kepala Desa Karang Are Meri Susanto dan perangkatnya, Ketua BPD serta anggotanya, Babinsa, Bhabinkamtibmas dan Polsek setempat.
Di sela-sela pembagian BLT DD tersebut, Kepala Desa Meri Susanto menghimbau kepada seluruh warganya bahwa, di saat saat Covid-19 ini, mari kita bersama-sama mematuhi anjuran protokol kesehatan seperti, jaga jarak, pakai Masker bila melakukan aktivitas diluar rumah, agar kita terhindar dari penyakit menular ini. Pungkasnya. (PRM)