Babel: Bupati Beltim Burhanudin Turun Langsung ke Beberapa Titik Lokasi Banjir

jejakkasus.co.id, BELITUNG TIMUR – Bupati Belitung Timur (Beltim) Burhanudin turun langsung ke sejumlah lokasi Titik Banjir di Kecamatan Damar dan Kecamatan Manggar usai Hujan Deras yang terjadi, Jumat (26/1/2024) .

“Ini Banjir dadakan, karena Hujan Deras, setelah Salat Jumat saya dapat laporan dari masyarakat, dan segera turun ke lapangan. Kami sudah mengeceknya langsung ke lokasi terdampak di Desa Sukamandi, Kecamatan Damar, kemudian di SDN 23 Manggar,”kata Burhanudin usai talkshow di RRI Belitung.

Bupati Aan panggilan akrab Burhanudin menyampaikan, bahwa Curah Hujan yang tinggi mengakibatkan beberapa titik lokasi di Kabupaten Beltim tergenang Air. Salah satu penyebab Banjir itu disinyalir akibat Saluran Buangan Air atau Daluran Drainase, sehingga sangat perlu ditingkatkan.

“Curah Hujan yang deras hanya sebentar, tapi karena Saluran Drainasenya yang hanya satu, akibatnya Air tumpah ruah dan menggenangi Area Sekolah,” terang Aan.

Menindaklanjuti kejadian ini, Pemkab Beltim melalui Perangkat Daerah terkait akan segera mengatasinya.

“Kita sudah turun dengan pihak terkait untuk melakukan review atau evaluasi kembali terhadap lokasi yang Banjir untuk dilakukan pembenahan,” kata Bupati. (Mr)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *