Sumsel: Wali Kota dan Gubernur Sumatera Selatan Hadiri Sidang Istimewa HUT Kota Pagar Alam ke-22

jejakkasus.co.id, PAGAR ALAM – Wali Kota Pagar Alam Alpian Maskoni, S.H., dan Gubernur Sumatera Selatan (Sumsel) H. Herman Deru menghadiri Sidang Istimewa Hari Ulang Tahun (HUT) Kota Pagar Alam ke-22 di Gedung Seketariat DPRD yang berlokasi di Perkantoran Gunung Gare, Kelurahan Tegurwanggi, Kecamatan Dempo Utara, Kota Pagar Alam, Rabu (21/6/2023).

Ketua Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kota Pagar Alam Jeni Shandiyah S.E., M.H., secara langsung memimpin Sidang Istimewa dalam rangka memperingati HUT Kota Pagar Alam yang ke 22 tersebut.

Dalam sambutannya, Ketua DPRD Jeni Shadiyah menyebutkan, bahwa Motto HUT Kota Pagar Alam Tahun 2023 ini “Gotong Royong untuk Pagar Alam Maju”.

“Anggota DPRD yang menghadiri Sidang Istimewa HUT Kota Pagar Alam berjumlah 25 orang, maka sah sidang ini dibuka untuk umum,” kata Jeni.

Pada kesempatan yang sama, Alpian Maskoni selaku Wali Kota Pagar Alam mengucapkan terima kasih kepada Gubernur Sumsel H. Herman Deru beserta para Pejabat Pemerintah Daerah (Pemda) yang turut hadir juga di acara itu.

Alpian Maskoni juga mengucapkan selamat kepada Gubernur Sumsel yang telah menerima Penghargaan berupa Satyalencana Wirakarya atas gagasan dalam Program.Sumsel Mandiri Pangan.

“Kota Pagar Alam pada hari Rabu (21/6/2023) genap berusia 22 tahun. Semoga Kota Pagar Alam semakin maju dan berkembang. Adapun Program Wali Kota yang telah terealisasi adalah sebagai berikut, Stek Kop, Dana KUR, Beasiswa, Umrah Gratis kepada para Ustadz dan Ustadzah, Insentif RW dan RT se-Kota Pagar Alam,” pungkasnya. (Alam/Red)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *