jejakkasus.co.id, OKU SELATAN – Bupati Kabupaten Ogan Komering Ulu (OKU) Selatan Popo Ali M.B.Com., ikuti wawancara nominasi Paritrana Award Tingkat Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel) Tahun 2022 secara Virtual bertempat di Ruang Vidcon Diskominfo OKU Selatan.
Turut hadir Kepala Disnakertrans, Sekretaris BPKAD serta para Kepala Bidang di Lingkungan Pemerintah OKU Selatan dan undangan lainnya, Selasa (14/02/2023)
Pada wawancara ini, yang pertama ditunjuk langsung oleh Tim Penilai Nominasi Paritrana Award Tingkat Provinsi Sumatera Selatan Tahun 2022, Kabupaten OKU Selatan.
Sebulum Wawancara dimulai, Bupati Popo sampaikan ucapan terima kasih kepada Tim Penilai yang telah memberikan kesempatan untuk Kabupaten OKU Selatan menjadi peserta yang pertama diwawancara.
Bupati Popo juga ungkapkan sebelum diwawancara, bahwa Pemkab OKU Selatan akan menyampaikan selayang pandang Pemutaran Video Provil tentang OKU Selatan.
Orang Nomor Satu di OKU Selatan itu juga jelaskan, disisi lain, bentuk dukungan di Tahun 2022 dari Pemkab OKU Selatan dalam optimalisasi pelaksanaan berdasarkan Instruksi Presiden Nomor 2 Tahun 2021 Tentang Optimalisasi Pelaksanaan Program Jaminan Sosial Ketenagakerjaan.
Dan Instruksi Presiden Nomor 4 Tahun 2022 Tentang Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrim (Perlindungan Pekerja Rentan/Pekerja Informal) melalui dukungan APBD.
“Kita juga melakukan perlindungan Non Aparatur Sipil Negara (ASN) sebanyak 6609, terdiri dari, Guru Honorer, Perangkat Kecamatan dan juga Perangkat Desa 2867, BPD 1551, Lembaga Kemasyarktan Desa 499, BUMdes 250, Pekerja Rentan Desa 25200.
Selanjutnya, Bupati Popo jelaskan rencana inovasi Pemkab OKU Selatan Tahun 2023 terkait kepatuhan ataupun dukungan optimalisasi pelaksanaan, sesuai Inpres No 2 Tahun 2021 dan Inpres No 4 Tahun 2022.
“Salah satunya dengan peningkatan alokasi dana Anggaran Pendapatan Belanja Daerah (APBD) untuk pembayaran iuran kepesertaan Jaminan Sosial Ketenagakerjaan bagi Pegawai Pemerintah Non ASN dan masyarakat yang termasuk dalam kriteria Pekerja Rentan, Keagamaan, atau Pekerja Ekosistem Kelurahan,” jelasnya.
Pada Tahun 2023 ini, Pemerintah OKU Selatan akan menambah peserta penerima manfaat jaminan kesehatan bagi para Pelatih Atlit, karena salah satu upaya Pemkab untuk menjamin keselamatan kerja dalam membina para Atlit Kabupaten OKU Selatan.
Adapun Peserta Wawancara ini ada Dua Belas Peserta, di antaranya ;
1.Pemerintah Lubuk Linggau
2.Pemerintah Kabupaten OKU Selatan
3.Pemerintah Kabupaten Musi Rawas Utara
4.BPD Sumsel Babel
5.PT Bukit Asam
6.PT Hindoli
7.PT Musi Hutan Persada
8.PDAM Tirta Musi
9.Charitas Hospital Palembang
10.Universitas Baturaja
11.Universitas Bina Darma
12.Bread Kitchen.
(Ria/Red)