Sumsel: Sambut Hari Bhayangkara, Polres Lahat Meresmikan Bansos Bedah Rumah

jejakkasus.co.id, LAHAT – Dalam rangka menyambut Hari Ulang tahun (HUT) Bhayangkara ke-75, Polres Lahat melaksanakan kegiatan Bantuan Sosial (Bansos) Bedah Rumah sekaligus peresmian Bansos Bedah Rumah yang terletak dilingkup Desa Jarai 3, Kecamatan Jarai, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan, Selasa (29/6/2021).

Peresmian “Bansos Bedah Rumah” ini dihadiri oleh Wakil Bupati Kabupaten Lahat H. Harianto, Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono didampingi Kasat Intel AKP Maulana, Kabag Sumda Kompol M. Nuh, Kabag Log. Kompol B Telaumbanua, Kapolsek Jarai AKP Indra, Camat Jarai Heri Julianto beserta Staf Kecamatan dan perwakilan dari beberapa Kades dari Kecamatan Jarai.

Bansos Bedah Rumah dibuka secara simbolis dengan menggunting Tali dilakukan oleh Kapolres Lahat AKBP Achmad Gusti Hartono didampingi Wakil Bupati Kabupaten Lahat H. Harianto, Danramil Jarai Kapten Subiyanto.

Selanjutnya, diacara serah terima Bansos Bedah Rumah, Wakil Bupati Kabupaten Lahat H. Harianto menyerahkan Kunci Rumah secara simbolis kepada Supriyanto sebagai penerima “Bansos Bedah Rumah” tersebut.

Dikesempatannya, istri Kapolres Lahat memberikan Kado Cindera Mata diikuti istri Kapolsek Jarai juga turut memberikan Kado Cindera Mata kepada Supriyanto. Ia dikenal sebagai seorang Marbot Masjid Takwa di Desa Jarai dan dia juga pekerja kebersihan di Polsek Jarai Kabupaten Lahat

Anggaran Bedah Rumah untuk hunian keluarga Supriyanto menelan biaya sebesar Rp 20.400.000 dengan ukuran 9,5 m x 4, 5 m persegi.

Supriyanto mengatakan, Alhamdullillah, dengan adanya Bansos Bedah Rumah dari Polres Lahat, dalam rangka menyambut HUT Bhayangkara ke-75 ini, dulu rumah saya tidak layak huni, sekarang setelah ada Bansos Bedah Rumah itu menjadi rumah layak huni.

Waktu ditemui wartawan Jejak Kasus, Supriyanto menggungkapkan, “dengan rasa syukur dan terima kasih kepada Kapolres Lahat beserta istri dan Kapolsek Jarai beserta istri yang telah memberikan terbaik bagi saya dan keluarga, membedah rumah kami, dari rumah tidak layak huni menjadi rumah tinggal layak huni yang dibangun melalui Bansos di HUT Bhayangkara ke-75,” ungkapnya. (Alam JK)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *