Sumsel: Polsek Tanjung Sakti Berikan Makan Bergizi kepada Siswa Siswi SDN 9 Tanjung Sakti Pumi

jejakkasus.co.id, LAHAT – Polsek Tanjung Sakti memberikan Makan Bergizi kepada Siswa Siswi SDN 9 Tanjung Sakti Pumi, Kabupaten Lahat, Provinsi Sumatera Selatan (Sumsel), Selasa (21/1/2025).

Makan Bergizi yang disponsori oleh Kapolsek Tanjung Sakti AKP Edisyam beserta beberapa anggota dan didampingi juga oleh 1 anggota Babinsa Tanjung Sakti tersebut, memberikan Makan Bergizi bagi seluruh Siswa Siswi dari mulai Kelas 1 sampai Kelas 6 SDN 9 Tanjung Sakti Pumi, di Desa Tanjung Sakti, Dusun Pulau Timun.

SDN 9 terletak di Perbatasan antara Provinsi Sumatera Selatan, Kabupaten Lahat dengan Provinsi Bengkulu, Kabupaten Bengkulu Selatan, Kota Mana. Namun, walaupun letaknya diujung Kabupaten Lahat, para Guru dan Muridnya tak kalah dengan Sekolah lainnya yang ada di seluruh Sekolah Kabupaten Lahat dalam hal proses belajar mengajarnya.

Diketahui saat peliputan, ditempat pelaksanaan Makan Bergizi ternyata ada beberapa Ruangan Kelas yang telah rusak parah, apalagi di Rumah Dinas Guru, sudah banyak yang ambruk. Dinas terkait seperti Dinas Pendidikan dan PUPR Kabupaten serta Provinsi untuk buka mata. (Alam JK)