SumSel : Memperingati HUT Kemerdekaan RI Ke-75 di Kota Pagar Alam

PAGAR ALAM- JK. Peringatan HUT RI yang ke-75 dilaksanakan dihalaman Kantor Walikota Pagar Alam di Dusun Talang Slamet, Kelurahan Gunung Dempo, Kecamatan Pagar Alam Selatan, Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan. Senin (17/8/2020).

Peringatan HUT RI yang ke-75 dihadiri oleh Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni, SH. dan didampingi oleh Wakil Walikota, M. Fadli, SE. Kapolres AkBP. Dolly Gumara, SIK., MH. Pabung Darul Qutni, Sekda, Asisten, Staf Ahli, Kepala Dinas, SKPD, Kabag, Kabid, Camat, Lurah, RT, RW, Ketua LSM, Ketua PWI, Toko Agama, Tokoh Masyarakat, dan Instansi Terkait.

Meskipun dilaksanakan secara terbatas, peringatan HUT Kemerdekan RI ke 75 dan Pengibaran Bendera Merah Putih berjalan dengan lancar dan penuh Khidmat.

Dalam sambutanya Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni, SH. mengatakan, memaknai Kemerdekaan ditengah Pandemi adalah menjadi Moment khusus bagi Kota Pagar alam untuk bersama-sama berjuang melawan Covid-19.

“Karena kalau mau jujur, jika elemen masyarakat tidak bersatu padu, maka ceritanya akan panjang.” Tegas Wako.

Bersatu padu yang dimaksud disini bagaimana elemen masyarakat tetap disiplin menjalankan Protokol Kesehatan dalam memutus mata rantai penyebaran Covid-19.

“Dan yang terpenting kita seluruh Bangsa dan Negara ini untuk selalu menyadari bahwa Covid-19 ini memang benar ada, dan ini adalah masalah yang serius yang perlu kita lawan bersama-sama,” tegasnya.

Setelah acara pengibaran Bendera Merah Putih, dilanjutkan menyaksikan Upacara secara Virtual Detik-detik Proklamasi Kemerdekaan RI ke-75 di ruang rapat Besemah 2 (dua) yang dihadirih oleh Walikota, Wakil Walikota, Sekda, Pabung, Seluruh Staf Ahli, Asisten, FKPD dan Paskibraka.

Setelah itu Walikota Alpian Maskoni langsung menuju ke Desa Bedeng Kresek untuk mengadakan Grebek Masker, yaitu pembagian Masker yang langsung diberikan oleh Walikota Alpian Maskoni kepada masyarakat dari rumah ke rumah atau door to door yang didampingi oleh Ibu Sekda atau Ketua PKK Kota Pagar Alam Ibu Has Honalisa.

Dan tak lupa juga Walikota Pagar Alam Alpian Maskoni, SH. selalu mengingatkan kepada seluruh lapisan masyarakat untuk mengikuti aturan Pemerintah dengan Protokol Kesehatan untuk selalu mengukur Suhu Badan, Mencuci Tangan Dengan Sabun, Menjaga Jarak, dan Memakai Masker, “himbaunya. (Edo)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *