jejakkasus.co.id, PAGAR ALAM – KPUD melaksanakan Debat Kandidat pertama kepada Bakal Calon (Balon) Wali Kota dan Wakil Wali Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan (Sumsel), Senin (28/10/2024).
Debat Kandidat yang dilaksanakan oleh KPUD Pagar Alam tersebut bertempat di SDN 74 Pagar Alam, Perkantoran Gunung Gare, Kota Pagar Alam.
Debat Kandidat tersebut bertujuan untuk mengetahui apa saja Program dan Gagasan dari tiap Bakal Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota untuk membawa Pagar Alam yang maju dalam segala Bidang.
Dalam Debat Kandidat, ada sejumlah pertanyaan dan jawaban dari setiap Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota.
Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota saling adu Visi dan Misinya kepada setiap jawaban yang dilontarkan kepada Balon yang lain.
Dari hasil Debat tersebut, para Peserta yang hadir dapat menyimak Visi Misi dari Calon Wali Kota dan Wakil Wali Kota mana yang dapat membawa Pagar Alam menjadi maju dalam segala Bidang.
Para Kandidat menyinggung untuk memperbaiki di Bidang Sektor, seperti Pendidikan dan Kesehatan tentunya. Sehingga Debat yang sangat seru tersebut menambah suasana ramai namun damai, aman dan terkendali.
Ketua KPUD Pagar Alam Ibrahim Putra menerangkan, bahwa Debat yang diadakan mengacu pada prinsip yang relevan.
“Debat Publik yang kita lakukan sekarang sah-sah saja, semua tertuang dalam Keputusan KPU Nomor 1363 tahun 2024. Debat ke-2 akan kita laksanakan pada hari Senin (4/11/2024) ke depan,” ungkapnya.
Pantauan jejakkasus.co.id, di acara Debat Kandidat dapat pengawalan dari anggota Polres Pagar Alam dan dari anggota Koramil Pagar Alam. (Alam JK)