Sumsel : Kepala UPTD Ariswan Ingin Membangun Pojok Baca Diruang Tunggu Wajib Pajak Untuk Menghilangkan Rasa Jenuh Menunggu

PRABUMULIH- JK. Kabar gembira bagi masyarakat Prabumulih Wajib Pajak (WP), Kepala UPTD Ariswan ingin membangun Pojok Baca diruang tunggu agar dapat menghilangkan rasa jenuh menunggu bagi yang hendak membayar pajak kendaraan bermotor di Kota Prabumulih, Provinsi Sumatera Selatan. Senin (9/11/2020).

Samsat Prabumulih bakal menyediakan Pojok Baca, Hal itu dikatakan Kepala UPTD Ariswan, SE., bahwa, ingin membangun Pojok Baca tersebut agar dapat menghilangkan rasa bosan ketika Wajib Pajak (WP) tengah menunggu proses administrasi PKB yang sedang berjalan.

Pojok Baca ini sengaja kami buat biar yang lagi menunggu proses bayar pajak tidak jenuh, sehingga dapat sambil membaca buku dengan adanya Pojok Baca, dan harapan kami dapat menumbuhkan minat baca masyarakat, mengedukasi tentang pentingnya budaya membaca.

Kami pun menyediakan 200 Judul Buku yang akan di pinjam dari Badan Arsip dan Perpustakaan Daerah Kota Prabumulih, dan akan bekerja sama dengan Perpustakaan, kami akan di pinjami 200 Buku pertiga bulan di tukar dengan Judul Buku yang baru.

Rencana Pojok Baca akan di resmikan oleh anggota DPR RI Hj. Percha Leanpuri yang juga merupakan Duta Literasi Sumatera Selatan, Insha Allah akan Launching perdana nya nanti dihadiri langsung Ibu Percha. Rencananya Minggu ke tigadi bulan November tahun ini. Di Pojok Baca nanti juga akan di sediakan ruang bermain anak-anak, pungkasnya. (AS)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *