Sumsel: HUT Bhayangkara ke-77, Bupati Empat Lawang Terima Penghargaan dari Kapolda

jejakkasus.co.id, EMPAT LAWANG – Bupati Empat Lawang Dr. H. Joncik Muhammad, S.Si., S.H., M.M., M.H., terima Penghargaan PIN Emas Kapolri dari Kapolda Sumatera Selatan (Sumsel) bertempat di Griya Agung saat Hari Ulang Tahun (HUT) Bhayangkara ke-77 Tahun 2023.

Alhamdulillah, ini saya mendapat kehormatan sebagai penerima Penghargaan PIN Emas Kapolri yang diserahkan langsung oleh Bapak Kapolda Sumatera Selatan di Griya Agung Palembang,” ucap Bupati, Sabtu (01/07/2023).

“Saya persembahkan Penghargaan ini untuk seluruh masyarakat Empat Lawang yang telah bahu membahu di Bumi Saling Keruani Saling Kerawati untuk menjaga keamanan dan ketertiban di Empat Lawang. Penghargaan ini adalah bukti dan pengakuan, bahwa kita saat ini bukan lagi “Texas” seperti yang dulu,” ujar Bupati.

Di tempat terpisah, Bupati Empat Lawang Joncik Muhammad melalui Sekretaris Daerah (Sekda) Fauzan Khoiri Denin, AP., M.M., juga mengapresiasi setinggi-tingginya dengan memberikan berbagai Piagam Penghargaan kepada Kapolri hingga jajaranya, Ketua DPRD Persi, S.E., dan Kapolres AKBP Helda Prayitno, M.M., juga Polsek, Camat dan Ketua Forum Kepala Desa.bertempat di Lapangan Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Empat Lawang.

“Mengapresiasi, memberikan Penghargaan kepada Polres Empat Lawang dan jajaran Kepolisian yang ada, yang telah berhasil mengungkap berbagai kasus besar di Wilayah Hukum Kabupaten Empat Lawang. Ke depan, semoga Empat Lawang semakin aman dan damai dalam menuju MADANI,” pungkasnya. (Sulman/Red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *