Sumsel : Bersama Polres Pagar Alam Temukan Ladang Ganja di Dekat Pemukiman Warga

PAGAR ALAM- JK. Polres Pagar Alam kembali menemukan Ladang Ganja di Kota Pagar Alam. Lokasi penemuan berada di Desa Sukajadi, Kelurahan Pelang Kenidai, Kecamatan Dempo Tengah, Kota Pagar Alam, Sumatera Selatan.

Ladang Ganja tersebut ditemukan tidak jauh dari permukiman warga. Bahkan hanya beberapa ratus meter dari Jalan Raya.

Beserta rombongan, anggota Polres Pagar Alam bersama Sat Narkoba dan Polsek Dempo Tengah bergegas langsung ke lokasi tersebut.

Kapolres Pagar Alam AKBP Dolly Gumara didampingi Kapolsek Dempo Tengah Ipda Ramsi dan Kasat Narkoba Iptu Faisal, membenarkan bahwa ada informasi Ladang Ganja di wilayah Dempo Tengah.

“Informasi ini didapat dari salah seorang warga yang sedang mencari Rumput atau Ramban untuk makan ternak, curiga ada tanaman mirip Ganja, sehingga langsung melaporkan ke petugas,” ujarnya.

Petugas langsung menyelidiki, dan benar ada tanaman yang ditanam di sekitar tanah atau lahan  warga.

“Sebagai Barang Bukti (BB) pohon Ganja tersebut langsung di cabut dan akan segera dimusnahkan. Sedangkan tersangka atau pemilik tanaman Ganja tersebut belum diketahui dan masih dalam penyelidikan ” jelasnya. (Tim)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *