Oplus_0

Jawa Tengah: Realisasikan Program P3TGAI, Petani Sidaurip Ucapkan Terima Kasih kepada BBWS Citanduy

jejakkasus.co.id, CILACAP – Balai Besar Wilayah Sungai (BBWS) Citanduy kembali menunjukkan komitmennya dalam mendukung ketahanan pangan dan kesejahteraan petani melalui realisasi Program Percepatan Peningkatan Tata Guna Air Irigasi (P3TGAI).

Kali ini, program P3TGAI BBWS Citanduy tersebut dilaksanakan Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) Sida Rukun Gandrungmangu, Desa Sidaurip, Kecamatan  Gandrungmangu, Kabupaten Cilacap, Jawa Tengah, Rabu (9/10/2024).

Dalam pelaksanaan program P3TGAI melibatkan masyarakat secara langsung, di mana para petani melalui Perkumpulan Petani Pemakai Air (P3A) turut serta dalam proses perencanaan dan pelaksanaan pembangunan infrastruktur irigasi.

Salah satu petani yang tergabung dalam P3A Sida Rukun Gandrungmangu menyampaikan apresiasi atas terealisasinya program ini.

“Kami sering menerima program P3A, kali ini ada sekitar 620 hektar sawah yang menerima manfaat di Desa Sidaurip,” jelasnya.

Sementara untuk pekerja yang mengerjakan proyek P3TGAI tersebut melibatkan warga masyarakat Desa Sidaurip.

“Diutamakan warga desa Sidaurip, ada dari luar satu, dua tapi diutamakan warga setempat, soalnya untuk membangun Sidaurip ya harus orang Sidaurip,” ujarnya.

Ia juga mengatakan bahwa jika program P3A dikerjakan dengan baik maka manfaatnya untuk warga desa Sidaurip.

Selain itu, Ia juga berharap kepada pemerintah agar program ini terus dilaksanakan karena sangat bermanfaat bagi para petani, khususnya di Desa Sidaurip.

“Sangat berterima kasih kepada pemerintah dan BBWS Citanduy karena terlah merealisasikan permohonan saya (Petani-red) dan kalo bisa ke depannya turun lagi pembangunan ini,” harapnya.

(Hendar/Ade RH)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *