Lampung: Oknum ASN Guru SMAN I Kebun Tebu Diduga Gunakan Ijah Palsu

jejakkasus.co.id, LAMPUNG BARAT – Salah satu Oknum Aparat Sipil Negara (ASN) Guru di Sekolah Menengah Atas Negeri (SMAN) I Kebun Tebu, Kabupaten Lampung Barat (Lambar) diduga menggunakan Ijazah Palsu, Kamis (20/10/2022).

Hal tersebut diketahui saat Pendataan Sertifikasi Guru Tingkat SMA.

Menurut informasi yang beredar di Inspektorat Provinsi Lampung, bahwasanya di SMAN1 Kebun Tebu ada salah satu Oknum Guru yang menggunakan Ijazah Strata Satu (S1) yang diduga palsu.

“Iya, waktu saat Ujian Sertifikasi Guru, diketahui bahwa yang bersangkutan tidak terdaftar sebagai Mahasiswi di salah satu Universitas yang ada di Pulau Jawa. Sehingga, pihak Inspektorat Provinsi telah menghubungi Kepala Sekolah SMAN I Kebun Tebu tersebut untuk diklarifikasi atas keabsahan Ijazah S1 yang didapatnya oleh Guru yang ada di sekolah tersebut,” ungkapnya, kepada jejakkasus.co.id, Kamis (20/10/2022).

Sementara, Kepsek SMAN1 Kebun Tebu Supriantoro saat dikonfirmasi Via Telpon Selulernya tidak menepis, bahwa dirinya sudah di Telpon oleh pihak Inspektorat Provinsi terkait dengan Ijazah. Akan tetapi, yang bersangkutan saat dipanggil tidak ada masalah.

“Nanti saya mintakan Nomor Induk Mahasiswi kepada yang bersangkutan, dan saya kirim,” ungkapnya sembari menutup Telpon Selulernya.

Di tempat terpisah, Oknum Guru berinisial E belum bisa dimintai keterangan terkait dengan dugaan Ijazah S1 yang digunakannya. Sangat disayangkan, meskipun Handphonenya aktif, sehingga tidak menjawab. (Bg’one)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *