Kepulauan Babel : KSPSI Selenggarakan Acara May Day, Walikota Pangkalpinang Molen Hadir

PANGKAL PINANG- JK. Dalam rangka memperingati hari buruh sedunia, Walikota Pangkalpinang Maulan Aklil menghadiri acara pembukaan May Day yang diselenggarakan oleh Konfederasi Serikat Pekerja Seluruh Indonesia (KSPSI) Provinsi Bangka Belitung, di Grand Vella Hotel. Sabtu (01/05/2021).

Dalam kesempatan ini, Walikota yang biasa disapa Molen memberikan apresiasi kepada Ketua DPD KSPSI Provinsi Bangka Belitung Darusman Aswan atas dedikasinya dalan memperjuangkan buruh di Bangka Belitung.

“Melalui May Day ini, saya memberikan apresiasi kepada Pak Darusman Aswan, bagaimana perjuangan beliau membantu buruh tanpa kenal lelah,” ucap Molen.

Pada momen May Day ini, Molen berharap iklim investasi semakin baik dan kondusif baik di Pangkalpinang maupun di Bangka Belitung pada umumnya.

“Pemkot Pangkalpinang sudah siapkan iklim investasi yang kondusif, sehingga investasi bisa masuk dan tenaga kerja kita bisa terserap,” sebut Molen.

Sementara itu, Ketua DPD KSPSI Provinsi Bangka Belitung Darusman Aswan menyampaikan, meski peringatan May Day dalam kondisi pandemi tetapi tidak mengurangi semangat KSPSI untuk berbuat lebih baik lagi.

May Day bukan pesta atau ueforia tetapi May Day adalah mengingat sejarah buruh dalam memperjuangkan cita-citanya. Kita akan tetap kritis tetapi tidak apatis,” ujar Darusman.

KSPSI juga menyampaikan ucapan terima kasih kepada Pemerintah yang telah memberikan waktu dan kesempatan dalam melaksanakan peringatan May Day ini.

“Alhamdulilla, momen-momen May Day di Bangka Beltung tidak pernah meresahkan masyarakat, cita-cita kita bukan mencari kerusuhan tetapi mencari keadilan,” kata Darusman.

Acara peringatan May Day ini juga dihadiri Kepala Dinas Tenaga Kerja Provinsi Bangka Belitung, Ketua Apindo Prov Babel, Kapolres Pangkalpinang, Kepala Dinas PTSP dan Naker Kota Pangkalpinang, Kakanwil BPJS Kesehatan Babel, Kacab BPJS Ketenagakerjaan Pangkalpinang, Kapolsek Pangkalanbaru, Koordunator BEM serta pengurus DPC, PC, SIPA dan Unit Kerja se- Provinsi Bangka Belitung. (FR)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *