Kepulauan Babel : Kadinkes Kota Pangkalpinang DR. Mgs. Hakim, Himbau Masyarakat Menjaga Kebersihan Lingkungan

PANGKAL PINANG- JK. DR. Mgs. Hakim Kepala Dinas Kesehatan (Dinkes) Kota Pangkalpinang himbau kepada masyarakat untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan.

Hal tersebut disampaikan DR. Hakim kepada wartawan bahwa, dengan adanya perubahan iklim, cuaca buruk yang mengakibatkan banjir di beberapa tempat wilayah kota pangkalpinang, DR Hakim menkhawatikan akan terjadi peningkatan penyakit Demam Berdarah (DBD). Kamis (28/1/2021).

“Dengan perubahan iklim ini, pertama yang kita khawatirkan akan terjadi peningkatan kasus DBD, dengan adanya Covid-19 saat ini kita juga tidak lupa juga dengan penyakit-penyakit itu, jadi kepada masyarakat tetap menjaga kebersihan,” ungkapnya.

Selain itu, DR. Hakim menghimbau untuk selalu menjaga kebersihan lingkungan, menghindari banjir yang diakibatkan hujan lebat yang bisa menimbulkan penyakit gatal-gatal.

“Kedua, bencana alam yaitu banjir, nah, banjir itu biasanya penyakit gatal-gatal dan penyakit-penyakit yang diakibatkan oleh Air, dan juga untuk masyarakat bisa menjaga kebersihan lingkungannya,” himbaunya. (FR)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *