Kemenkeu Bersinergi Mendukung Elektronifikasi Transaksi Pemerintah (ETP)

JAKARTA- JK. Kementerian Keuangan bersama dengan Kementerian Koordinator Perekonomian (Kemenko Perekonomian), Bank Indonesia (BI), Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri), Kementerian Komunikasi dan Informatika (Kominfo) bersinergi mendukung Elektronifikasi Transaksi Pemerintah daerah (ETP). Kamis (13/2/2020)

Kerjasama tersebut bertujuan untuk mengubah transaksi pendapatan dan belanja Pemerintah Daerah (Pemda) dari tunai menjadi non tunai berbasis digital agar mempercepat integrasi ekonomi digital.

“Kemenkeu akan kembangkan Sistem Informasi Keuangan Daerah (SIKD), Data Source Keuangan Daerah sampai level transaksi. Sehingga dana transfer ke daerah dapat tepat sasaran, efisien dan terhindar dari terjadinya kebocoran anggaran”.Jelasnya

“Kami di Kemenkeu berharap agar ETP ini bisa Less Cash meskipun belum sepenuhnya Cashless. Tantangannya adalah sistem keuangan daerah yang masih berbeda-beda”.

“Maka perlu platform yang seragam, ketersediaan Peraturan Daerah (Perda) yang menyangkut transaksi elektronifikasi ini masih beragam. Kemudian, keterbatasan sistim infrastruktur jaringan”.

“Keterbatasan lainnya, produk layanan perbankan dan akses sektor keuangan belum semua masuk desa, daerah, sekolah maupun Puskesmas”. Tuturnya

“Oleh karena itu, Kominfo sedang membangun Palapa Ring dan jalan tol langit agar jaringan komunikasi data dapat masuk seluruh Desa dan Puskesmas.

“Dengan begitu, seluruh daerah di Indonesia memiliki kesempatan yang sama untuk terkoneksi secara nasional dan global”. Pungkas Sri Mulyani. (Ratu-001)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *