JawaBarat : Pasca Satu Orang Terkonfirmasi Covid-19 Dishub Tetap Buka Pelayanan dan Berjalan Normal

CIREBON- JK. Pasca satu pegawai Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cirebon terkonfirmasi positif Covid-19, Kepala Dinas Perhubungan (Dishub) Kabupaten Cirebon, Deny Supdiana menegaskan pelayanan publik tetap berjalan normal. Rabu (5/8/2020).

Ia juga pastikan bila satu pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19 itu bukan dari Kantor melainkan setelah melakukan perjalanan dinas dari Yogyakarta.

Semua pegawai pengujian sudah dilakukan tes swab untuk meyakinkan pelayanan masyarakat jadi kita tetap buka pelayanan publik bagi masyarakat karena seluruh petugas pengujian sudah dinyatakan negatif.

Meskipun adanya satu pegawai yang terkonfirmasi Covid-19, dirinya tidak mengeluarkan kebijakan untuk seluruh pegawai bekerja dirumah.

Pasalnya ia sudah memastikan satu pegawai yang terkonfirmasi Covid-19 bukan dari Kantor Dishub Kabupaten Cirebon melainkan selepas melaksanakan tugas dinas ke Yogyakarta.

Saya secara pribadi sebagai pimpinan Dishub tidak akan memberlakukan kerja di rumah, soalnya kan satu pegawai itu terpaparnya dari luar Kantor dan belum sempat masuk ke Kantor,” terangnya.

Ditanya soal kondisi satu pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19, dirinya mengungkapkan jika yang bersangkutan saat ini dalam kondisi baik karena tidak memiliki gejala apapun.

Alhamdulillah yang bersangkutan dalam kondisi baik karena sejak awal tidak memiliki gejala apapun,” jelasnya.

Ia juga sudah menyampaikan kepada seluruh pegawai Dishub bisa melakukan kunjungan ke luar Kota bilamana ada undangan perjalanan dinas serta tetap berperilaku menjalankan protokol kesehatan.

Perjalanan dinas luar Kota kan memang gak dilarang, asal tetap jalankan protokol kesehatan,” ungkapnya.

Terkait dengan kondisi Kantor, untuk saat ini dijelaskannya akses masuk Kantor Dishub diperketat setelah adanya satu pegawai yang terkonfirmasi positif Covid-19.

Akses masuk Kantor diperketat, itu berlaku buat karyawan dan tamu dari luar,” bebernya.

Secara terpisah, Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Cirebon, Enny Suhaeni mengatakan bila hasil tes swab terhadap 50 orang pegawai Dishub yang dilakukan kemarin. Secara keseluruhan hasilnya negatif dari Covid-19.

Meskipun demikian dirinya menghimbau bagi seluruh pegawai Pemkab Cirebon yang bertugas di Kantor pelayanan publik untuk bisa berjaga diri agar dapat terhindar dari Covid-19.

Semua pegawai Dishub yang tes swab kemarin hasilnya negatif, kami himbau semua pegawai yang tugas di Kantor pelayanan untuk bisa jaga diri dan tetap jalankan protokol kesehatan, pungkasnya. (Ron)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *