Jawa Barat: Wakil Bupati Cirebon Membuka Turnamen Sepak Bola FJL Piala Cirebon Katon

jejakkasus.co.id, CIREBON – Wakil Bupati Cirebon Hj. Wahyu Tjiptaningsih, S.E., M.Si., membuka Turnamen Sepak Bola FJL Piala Cirebon Katon di Desa Pesanggrahan, Kecamatan Plumbon, Jawa Barat (Jabar), Sabtu (13/12/2021).

Turnamen ini diikuti 17 Tim se-Wilayah Ciayumajakuning (Cirebon, Indramayu, Majalengka, dan Kuningan)
yang diselenggarakan untuk mencari Bibit Pemain Sepakbola yang terbaik di Kabupaten Cirebon.

Wabup Ayu mengatakan, Alhamdullilah, hari ini saya membuka Turnamen Sepakbola FJL Piala Cirebon Katon di Desa Pesanggrahan Kecamatan Plumbon, Kabupaten Cirebon.

“Semangat untuk para tim yang bertanding, junjung tinggi sportivitas, dan jaga diri baik-baik,” ucap Wabup Ayu.

Pantauan jejakkasus.co.id, Turnamen Sepak Bola FJL Piala Cirebon Katon ini tetap dilaksanakan dengan mengedepankan Protokol Kesehatan (Prokes) yang cukup ketat, dan tidak dihadiri oleh penonton.

“Ini sebagai komitmen untuk tidak terjadi kerumunan, mengingat kondisi saat ini masih pandemi,” pungkas Wabup. (Om JK)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *