Jawa Barat: PPKM Diperpanjang, Polres Ciko Bersama TNI Laksanakan Baksos di 6 Kecamatan

jejakkasus.co.id, CIREBON – Tegakkan disiplin Protokol Kesehatan (Prokes) guna mendukung perpanjangan Pemberlakuan Pembatasan Kegiatan Masyarakat (PPKM) Darurat yang telah diumumkan langsung secara virtual dari Istana Negara di Jakarta pada Selasa, (20/ 07/2021) malam oleh Presiden Joko Widodo, dan Instruksi tersebut berlaku bagi Provinsi, Kabupaten dan Kota di seluruh Indonesia guna menekan sebaran Covid-19.

Menanggapi dan menindaklanjuti Instruksi Presiden Republik Indonesia, Pemerintah Pusat dan Surat Perintah (Sprin) Kapolda Jawa Barat atas perpanjangan PPKM yang diberlakukan sampai tanggal 25 Juli 2021, Kapolres Cirebon Kota (Ciko) AKBP Imron Ermawan beserta jajarannya bersama jajaran TNI Kota Cirebon melaksanakan apel bersama bertempat di Halaman Satuan Pembinaan Masyarakat (Satbinmas) Polres Cirebon Kota, Jawa Barat, Rabu (21/07/2021).

Dikesempatan apel bersama tersebut, Kapolres Ciko AKBP Imron Ermawan mengatakan, “seperti yang kita ketahui bersama, adanya Instruksi Presiden terkait  perpanjangan PPKM, kita sebagai Aparat Penegak Hukum diwajibkan mendukung perpanjangan PPKM Darurat ini, dan sebagai Wujud Sinergitas TNI-Polri, kita bersama akan hadir ditengah warga masyarakat untuk  membagikan Bantuan Sosial berupa Beras dan Sembako,” jelas Kapolres Imron.

“Kita wajib bersyukur, karena masih ada bantuan dari masyarakat yang mempunyai rezeki lebih, selain dari Pemerintah Pusat dan juga dari Polda Jawa Barat (Jabar) memberikan Bantuan Sosial (Bansos) yang diamanahkan kepada kita untuk menyebarkan dan membagikan Beras sebanyak 6.5 ton, kita akan jemput Bola dan mengambil di Gudang Bulog, selanjutnya kita bagikan kepada warga masyarakat kurang mampu yang terdampak pandemi Covid-19 dan Kaum Dhuafa di Enam Kecamatan di Wilayah Hukum Polres Cirebon Kota,” ucap Kapolres Imron.

Lanjut Kapolres Imron Ermawan, “semoga apa yang kita laksanakan hari ini, dapat mengurangi beban masyarakat atas dampak perpanjangan PPKM Darurat ini, kita juga sebagai Abdi Negara wajib mendukung program perpanjangan PPKM Darurat dengan memberikan Motivasi, Edukasi secara  Humanis tentang bahayanya Covid-19, apalagi munculnya virus varian Delta Covid-19 yang lebih mematikan. TNI-Polri dan masyarakat diharapkan  bersatu menghambat penyebaran Covid-19,” tambah AKBP Imron Ermawan.

Usai pelaksanaan apel bersama, TNI-Polri mengambil Sembako di Gudang Bulog Kota Cirebon.

Terpantau awak media Jejak Kasus, 6 Kapolsek beserta jajarannya dan personil TNI membagikan Beras dan  Sembako secara langsung kepada warga masyarakat kurang mampu, Kaum Dhuafa diantaranya, para Penarik Becak, Pedagang Kecil, Tukang Tambal Ban dll yang ditemui di sepanjang jalan sekitar Kota Cirebon. (Ratu 001)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *