Jawa Barat: Polresta Cirebon Gelar Vaksin Booster di PT. Pintex Plumbon

jejakkasus.co.id, CIREBON – Polresta Cirebon melalui Tim Tenaga Kesehatan menyelenggarakan kegiatan vaksin 3 (Booster) untuk Karyawan/Karyawati PT. Pintex yang dihadiri Waka Polresta Cirebon AKBP Teguh Triwantoro, S.I.K., M.H., bertempat di Lobby Kantor PT. Pintex Plumbon, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat (Jabar), Kamis (21/7/2022).

Management PT. Pintex Plumbon merespons positif atas penyelenggaraan kegiatan vaksin ke-3 (Booster) dari Tenaga Kesehatan Polresta Cirebon tersebut.

HRD PT. Pintex Soesilo, S.E., menjelaskan, bahwa kebijakan vaksin ke-3 (Booster) adalah bentuk upaya pemerintah untuk mencegah pandemi Covid-19.

“Karena itu apapun kebijakan yang akan diambil dan ditempuh oleh Pemerintah Pusat dan Pemerintah Kabupaten Cirebon, termasuk salah satunya Polresta Cirebon, pada intinya kami mendukung segala kebijakan pemerintah dan mengikuti sesuai ketentuan yang berlaku,” jelas Soesilo kepada jejakkasus.co.id, Kamis (21/07/2022).

Lanjut Soesilo, hasil evaluasi dari kegiatan vaksinasi yang dilakukan, baik vaksin 1, 2 dan 3 (Booster) yang diselenggarakan oleh Kodim dua kali, Polresta Cirebon dua kali, dan Disperindagin yang bekerja sama dengan Puskesmas Plumbon satu kali.

Alhamdulillah, antusias Karyawan/Karyawati PT. Pintex cukup besar, bahkan mencapai 95 persen yang sudah divaksin. Adapun sisanya yang belum divaksin, karena memang takut disuntik dan dokter tidak mengizinkan, serta ada beberapa penyebab lain. Kami tetap mengejar sisanya dengan mengarahkan untuk vaksin di Puskesmas masing-masing,” tegas Soesilo.

“Mudah-mudahan, melalui kegiatan vaksinasi ini dapat meningkatkan kekebalan atau immunitas tubuh, dan Alhamdulillah kegiatan vaksin ke-3 (Booster) berlangsung dalam keadaan lancar sampai selesai,” kata Soesilo.

“Kami siap mensukseskan vaksinasi termasuk vaksin ke-3 (Booster), semoga kita tetap sehat dan kami selalu menghimbau serta mengajak seluruh Karyawan/Karyawati untuk divaksin dan jangan takut divaksin,” pungkas Soesilo. (E. Kurtis/Red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *