Jawa Barat: Permudah Mobilisasi Hasil Pertanian dan Tingkatkan Produktivitas Petani, Kuwu Kusyono Bangun Jalan Usaha Tani (JUT)

jejakkasus.co.id, CIREBON – Pemerintah Desa (Pemdes) Panguragan Kulon sedang giat membangun Jalan Usaha Tani (JUT) untuk mempermudah Mobilisasi Hasil Pertanian dan meningkatkan Produktivitas Pertanian masyarakat Desa Panguragan Kulon, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat (Jabar).

Kegiatan Pembangunan Jalan Usaha Tani dengan Panjang 500 Meter X 2 Meter yang berlokasi di Blok Setu Kidul tersebut, Makhmud selaku Raksa Bumi dan Juragan Sarito menjadi Koordinatornya.

Kuwu/Kepala Desa (Kades) H. Kusyono menjelaskan, bahwa Pembangunan Jalan Usaha Tani ini bertujuan untuk memberi dukungan yang dibutuhkan oleh masyarakat Petani di Desa Panguragan Kulon.

Lanjut Kuwu Kusyono, dengan adanya Pembangunan Infrastruktur Jalan Usaha Tani, diharapkan dapat membantu meningkatkan kesejahteraan para Petani. Sehingga hasil dari Sektor Pertanian dapat meningkat dan memberikan dampak positif bagi Perekonomian Desa.

“Jalan Usaha Tani yang saat ini Pembangunannya masih berjalan. Saya berharap, para Petani akan lebih mudah dalam mengangkut hasil Pertaniannya meskipun di Musim Penghujan,” kata Kuwu Kusyono kepada jejakkasus.co.id, Senin (11/12/2023).

“Karena itu, Pembangunan Infrastruktur Jalan Usaha Tani akan terus ditingkatkan agar memudahkan Akses bagi para Petani, sehingga kesejahteraan para Petani dapat meningkat,” harap Kuwu Kusyono.

Kuwu Kusyono mengungkapkan, bahwa selain Pembangunan Jalan Usaha Tani, Pemerintah Desa juga sedang melakukan Normalisasi Saluran Air yang saat ini sedang dalam proses Pembekoan di Blok Berek Tengah agar Aliran Irigasi ke Pesawahan menjadi lancar.

Pihaknya Juga akan melakukan perbaikan beberapa titik Jalan yang berada di Wilayah Desa Panguragan Kulon, Kecamatan Panguragan.

“Di tahun depan, Insya Allah akan selesai beberapa titik Jalan yang saat ini sudah mulai diperbaiki untuk mempermudah Akses Penghubung antar Desa,” ungkap Kuwu Kusyono.

“Pemerintah Desa akan terus berupaya meningkatkan kualitas Pembangunan Infrastruktur Jalan untuk mendukung kesejahteraan masyarakat Desa Panguragan Kulon,” pungkasnya. (Om JK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *