Jawa Barat : Peringati HUT RI Ke-75 Kuwu/Kepala Desa H. Maksudi Gelar Turnamen Sepak Bola Putra Jaya Cup I

CIREBON- JK. Dalam rangka memeriahkan peringatan HUT RI ke-75, Pemdes Guwa Lor, Kecamatan Kaliwedi, Kabupaten Cirebon, Provinsi Jawa Barat, Kuwu/Kepala Desa H. Maksudi Gelar Turnamen Sepak Bola Putra Jaya Cup I. Selasa (11/8/2020).

Turnamen Sepak Bola ini merupakan salah satu rangkaian menyambut Hari Kemerdekaan RI ke-75 yang didukung semua pihak, seperti Karang Taruna, Pemdes, Muspika serta masyarakat setempat.

Turnamen Sepak Bola Putra Jaya Cup I dibuka langsung oleh Kuwu/Kepala Desa, Desa Guwa Lor H. Maksudi secara simbolis dengan melakukan tendangan pertama, turnamen ini akan berlangsung selama 7 hari, mulai dari 10 hingga 17 Agustus 2020.

Pertandingan Sepak Bola sengaja diadakan untuk menghibur para penggemar Bola juga untuk mencari bibit pemain Sepak Bola muda yang handal diwilayah Desa Guwa Lor. Pertandingan akan memeperebutkan piala tropi serta uang tunai.

Tidak sedikit para sponsor yang ikut memeriahkan turnamen tersebut. Menurut Kuwu/Kepala Desa Guwa Lor H.Maksudi, Pemdes sangat mengapresiasi adanya turnamen tersebut.

Menurutnya, selain menghibur, bisa mencari bibit-bibit muda Pemain Sepak Bola yang handal, juga mempererat persatuan dan kesatuan antar perbatasan Kabupaten Indramayu dan Cirebon.

Lanjut masyarakat Guwa Lor, sangat menyukai olahraga Sepak Bola, apalagi Desa kami memiliki Tim Klub Sepak Bola yang handal. Dan managementnya sangat merespon karena didukung semua pihak sehingga sepakat melakukan turnamen ini,” kata Kuwu/Kepala Desa H. Maksudi.

Dikatakannya, turnamen tersebut diikuti puluhan Tim Sepak Bola di wilayah III Cirebon. Masyarakat silahkan untuk menyaksikan turnamen Sepak Bola bergengsi di Lapangan Desa Guwa Lor.

Kita akan bisa melihat bakat-bakat pemain Sepak Bola yang handal, karena ini sekalanya besar kita tetap harus menjaga kondusifitas wilayah, semoga turnamen ini sukses hingga akhir, pungkasnya. (Ron)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *