Jawa Barat: Pasar Tradisional di Indramayu Jadi Target Vaksinasi

jejakkasus.co.id, INDRAMAYU – Kodim 0616/Indramayu laksanakan vaksinasi mobile dimana yang menjadi target di Pasar Tradisional Trisi dan sekitarnya di Kecamatan Trisi, Kabupaten Indramayu, Jawa Barat (Jabar), Minggu (27/02/2022).

Sebanyak 171 orang warga sekitar Pasar tersebut sudah divaksinasi yang diadakan oleh Kodim 0616 Indramayu.

Camat Cikedung, Camat Trisi, Danramil 1614/Trisi, Danramil 1611/Losarang, Danramil 1612/Lelea, Danramil 1617/Gabus Wetan dan Unsur Forcopicam turut menyaksikan vaksinasi mobile tersebut.

Dandim 0616 Indramayu Letkol Inf. Teguh Wibowo yang diwakili Danramil 1614/Trisi Kapten Arh Supangkat mengatakan, kegiatan vaksinasi mobile ini bertujuan memberikan rasa aman bagi warga sekitar Pasar Trisi agar bisa terhindar dari penyebaran Covid-19.

“Kami sengaja melakukan kegiatan vaksin di Pasar ini, karena kami ingin menciptakan rasa aman bagi Pedagang dan Pembeli, supaya bisa terhindar dari penyebaran Covid-19,” katanya.

Lebih lanjut, kegiatan ini adalah Instruksi langsung dari Panglima TNI.

“Panglima TNI mengatakan, bahwa giat vaksin dilaksanakan secara humanis dan mengedepankan himbauan,” pungkasnya. (Ron/Red)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *