Jawa Barat: Ketum PDI Perjuangan Resmikan Kantor DPC Kota Cirebon

jejakkasus.co.id, CIREBON – Kantor Dewan Pimpnan Cabang (DPC) Partai Demokrasi Perjuangan (PDIP) yang berlokasi di Kawasan CUDP Kampung Baru, Kelurahan Kesenden, Kecamatan Kejaksan, Kota Cirebon, Jawa Barat (Jabar) diresmikan langsung oleh Ketua Umum (Ketum) Megawati Sukarnoputri secara Virtual di Jakarta.

Ketua DPC PDIP Kota Cirebon Fitria Pamungkaswati mengatakan, Peresmian Kantor DPC PDIP Kota Cirebon ditandatanggani langsung oleh Ketua Umum Megawati Soekarnoputri secara Virtual dari Jakarta.

“Prasastinya dibawa ke Jakarta. Jadi, Bu Mega tandatangan langsung, dan kami menyaksikan secara Virtual dari Kantor DPC PDI Perjuangan yang diikuti oleh Kader dan Simpatisan,” kata Fitria, Selasa (17/10/2023).

Lanjut Fitria, Megawati juga memberikan wejangan kepada seluruh Kader dan Simpatisan untuk tetap solid memenangkan Pemilu 2024, khususnya di Kota Cirebon.

“Bu Mega juga berpesan agar Rumah Partai ini bisa digunakan dengan baik untuk konsolidasi, baik itu Kepengurusan maupun juga tempat rakyat yang untuk mengadukan aspirasinya, keluhannya di Rumah Partai ini,” ungkap Fitria.

Fitria menyampaikan, bahwa Peresmian Kantor DPC ini serentak dengan 24 Kantor DPC lainnya di Indonesia. Terlebih jelang Kontestasi Pemilu 2024 PDIP fokus memenangkan Partai, dan rumah Partai ini harus dijadikan Rumah Rakyat Bersama.

“Rumah Partai yang hari ini diresmikan oleh Bu Mega termasuk juga Kota Cirebon. Jadi, Prasasti sudah ada di DPP, tinggal nanti kita ambil. Total 24 yang serentak diresmikan oleh Bu Mega,” jelas Fitria

Sebelumnya, Kantor DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon selalu berpindah-pindah. Namun, kini di tahun Politik resmi mempunyai Gedung Sekretariat tetap.

DPC PDI Perjuangan Kota Cirebon sebelumnya berkantor di sejumlah lokasi di Kota Cirebon, seperti Jalan Ariodinoto, Jalan Kesambi, dan terakhir di Jalan Diponegoro. (Om JK)

Loading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *