jejakkasus.co.id, CIREBON – Polresta Cirebon melalui Kanit Binmas Polsek Panguragan Bripka Sudira bersama Kanit Sabhara Aiptu Mulyadi dan anggota Bhabinkamtibmas melaksanakan monitoring kegiatan Imunisasi Serentak dalam rangka BIAN (Bulan Imunisasi Anak Nasional), Rabu (03/08/2022) pukul 08.00 WIB s/d selesai.
Kanit Binmas Bripka Sudira tersebut, melaksanakan monitoring kegiatan BIAN di Posyandu Nusa Indah, Blok I RT 001 RW 002, Desa Panguragan Wetan, Kecamatan Panguragan, Kabupaten Cirebon, Jawa Barat (Jabar).
”Kanit Binmas dan anggota Bhabinkamtibmas wajib laksanakan monitoring kegiatan BIAN (Bulan Imunisasi Anak Nasional), karena merupakan program pemerintah untuk kesehatan sesuai Program Kementerian Kesehatan Republik Indonesia,” ucap Kapolresta Cirebon melalui Kapolsek Panguragan AKP Soemedi., S.H.
Pantauan jejakkasus.co.id, selama kegiatan berjalan, terlihat aman dan kondusif, petugas pun memberikan pesan-pesan Kamtibmas dan mengajak untuk tetap melaksanakan Protokol Kesehatan (Prokes).
Sebagai informasi, BIAN digelar Kemenkes sebagai upaya mengejar kesenjangan imunisasi anak di sejumlah wilayah di Indonesia, dikarenakan dampak pandemi Covid-19.
Selama pandemi, ada sekitar 1,7 juta anak Indonesia belum mendapatkan Imunisasi Dasar Lengkap dan berdampak pada peningkatan kasus PD31 dan KLB.
Sasaran anak yang mendapatkan Imunisasi BIAN, yakni Imunisasi Tambahan MR untuk usia 9-59 bulan (tanpa melihat status imunisasi), dan Imunisasi Kejar untuk usia 9-60 bulan (yakni melengkapi imunisasi OPV, IPV dan DPT-Hb-Hib).
Untuk diketahui, BIAN Jawa Barat di Kabupaten Cirebon dilaksanakan mulai 1 Agustus 2022 sampai dengan September 2022. Adapun lokasi pelaksanaanya, yakni di seluruh layanan kesehatan, seperti Posyandu, Puskesmas, Rumah Sakit dan lainnya. (Om JK)