Jawa Barat: KAI DPC Kabupaten Cirebon Gelar Muscab III

jejakkasus.co.id, CIREBON – Dewan Pimpinan Cabang (DPC) Kongres Advokat Indonesia (KAI) menggelar Musyawarah Cabang (Muscab) ke-III bertempat di Hotel Apita, Jalan Tuparev Kabupaten Cirebon, Jawa Barat (Jabar), Jumat (26/01/2024).

Muscab III digelar dalam rangka mengagendakan Pemilihan Ketua dan Sekretaris DPC KAI Kabupaten Cirebon yang baru untuk Periode 2024-2029.

Acara dihadiri Ketua Ketua DPD KAI Jabar Advokat M. Lukman Chakim, S.H., M.H., dan sejumlah Pengurus DPD KAI Jabar lainnya, serta puluhan anggota DPC KAI, Bupati Cirebon diwakili, Polresta, Polres Cirebon Kota, Denpom, Lanal, Kodim Sumber, Forkopimda, KPU, Bawaslu, Pengadilan Agama Sumber. Pengadilan Negeri Sumber, Kejaksaan Sumber, awak media dan tamu undangan lainnya.

Dalam acara Musyawarah Cabang III dipimpin dan dibuka langsung oleh Ketua DPD KAI Jabar Advokat M. Lukman Chakim, S.H., M.H.

“Allhamdulilah, Muscab III KAI DPC Kabupaten Cirebon ini saya buka. Semoga, Kepengurusan yang baru nanti bisa meneruskan dan bekerja untuk kepentingan Organisasi dan seluruh anggotanya,” ujar Lukman Chakim dalam sambutannya.

Lukman menyebutkan, pada kesempatan tersebut, pihaknya ingin menyampaikan Apresiasi kepada Pengurus DPC KAI sebelumnya. Mereka telah bekerja profesional membesarkan Organisasi.

Menurut Lukman, hal ini tentunya harus diteruskan oleh Kepengurusan DPC KAI Kabupaten Cirebon yang baru. Sehingga, semua Program Unggulan, baik yang lama maupun yang baru untuk kebesaran Organisasi bisa berjalan dengan baik.

“Kepada Pengurus yang baru nanti, disampaikan ucapan selamat dan diharapkan bisa membawa Organisasi semakin maju,” ucapnya.

Hingga berita ini diterbitkan, Muscab III masih berlangsung dengan agenda Pemilihan Ketua dan Sekretaris DPC Kabupaten Cirebon, dalam hal ini ada 2 Pasangan Calon (Paslon) Ketua dan Sekretaris.

Ada 2 (dua) Paslon Ketua dan Sekretaris DPC KAI Kabupaten Cirebon Periode 2024-2029, yakni Paslon Nomor 1 Calon Ketua Yudi Aliyudin, S.H., dan Calon Sekretaris Muhamad Imanullah, S.H. Dan Paslon Nomor 2 Calon Ketua Wamyani, S.H., dan Calon Sekretaris Miranti, S.H. (Om JK)

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *