CIREBON- JK. Kabupaten Cirebon meraih Penghargaan Innovative Government Award (IGA) 2020 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dengan kategori Kabupaten yang Sangat Inovatif, dengan nilai indeks Inovasi Daerah Kabupaten Cirebon 3145.
⠀
Beberapa Inovasi yang nilainya tinggi seperti :
1. Inovasi Pelayanan Perijinan Terpadu Satu Pintu
2. Sistem Informasi Pendataan Aset Tanah Pemkab Cirebon
3. Sistem Peresepan Obat Elektronik
4. Sistem Rekon Keuangan Online (SIRAOS)
5. Sistem Pelayanan Kependudukan Terpadu (SINTREN)
“Alhamdulillah, Kabupaten Cirebon meraih Penghargaan Innovative Government Award (IGA) 2020 dari Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dengan kategori Kabupaten yang Sangat Inovatif, dengan nilai indeks Inovasi Daerah Kabupaten Cirebon 3145″. Jumat (18/12/2020).
“Prestasi ini berkat dukungan semua pihak serta kerja keras Aparatur Sipil Negara (ASN) di Lingkungan Pemerintah Daerah (Pemda) Kabupaten Cirebon, semoga terus dapat meningkatkan pelayanan berbasis SDM unggul”. Ucap Kepala Bappelitbangda Kabupaten Cirebon saat menerima penghargaan, H. Hendra Nirmala, S.Sos., M.Si. (JK)
Foto : Kepala Bappelitbangda Kabupaten Cirebon saat menerima penghargaan, Bapak H. Hendra Nirmala, S.Sos., M.Si.